Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UI College, Kurikulum dan Target Kelulusannya Perlu Diperhitungkan

Kompas.com - 28/08/2009, 14:11 WIB

"Saya merasa ilmu yang didapat tidak sempurna untuk terjun sebagai profesional, itu terasa betul ketika sudah bekerja," ujar lulusan program Humas Pelayanan Kesehatan ini.

Sebagai calon humas, lanjut Sukma, dia justeru lebih banyak memeroleh materi tentang pelayanan keperawatannnya. Sebaliknya, kebutuhannya tentang teori dan praktik kehumasan hanya diperkenalkan di permukaan.

"Contoh kecil dan sederhana, saya bingung waktu harus membuat press release, karena waktu kuliah itu tidak diajarkan," tambah mantan pegawai rumah sakit di bilangan Pasar Minggu, yang kini banting stir ke bisnis peralatan mendaki gunung ini.

Pengalaman Nurita pun serupa dengan Somba dan Sukma. Lulusan program diploma Bahasa Jerman tahun 1995 ini mengakui, bahwa ilmu yang didapatnya sangat tanggung. Banyak hal yang terpaksa dia pelajari justeru setelah duduk di bangku perkantoran.

"Sebab ilmu yang didapatkan waktu kuliah itu hanya mata kuliah paket tambahan, yang itupun lebih banyak kulit-kulitnya saja diperkenalkan, sehinga begitu masuk ke dunia kerja saya lebih banyak learning by doing, belajar sendiri sambil melakoni pekerjaannya," ujar Nurita.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com