JAKARTA, KOMPAS.com - Minat mahasiswa Indonesia mengejar ilmu ke China semakin meningkat. Guna merangsang minat mahasiswa asing belajar di negeri tirai bambu itu, Pemerintah China menyediakan beasiswa hingga Rp 700 miliar.
Guna terus memperkenalkan lembaga-lembaga pendidikan China, mulai dari yang menawarkan program belajar bahasa Mandarin super intensif hingga berbagai bidang studi jenjang gelar sarjana S1 dan Pascasarjana S2 berbahasa pengantar bahasa Inggris, di Indonesia digelar China Education Fair 2009. Pameran diadakan di Mangga Dua Square Jakarta pada 14-15 November.
Samuel Wiyono, selaku Ketua Pertukaran Mahasiswa Asing Beijing Language Culture Institute di Jakarta, Jumat (11/12/09), menjelaskan saat ini tercatat tujuh ribu mahasiswa Indonesia belajar di China. "Hal ini tidak terlepas dengan majunya pendidikan di China serta biaya terjangkau. Bahkan banyak universitas yang menawarkan biaya pendidikan yang sama dengan di dalam negeri," ujar Samuel.
Selama pameran disediakan penerjemah berbahasa Indonesia untuk memberikan keleluasaan pengunjung mendapatkan sebanyak-banyaknya informasi. Masyarakat yang hendak mendaftar di lembaga pendidikan yang ikut pameran juga dibantu dan dipermudah.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.