Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Melanjutkan Studi ke Jepang? (Bagian II)

Kompas.com - 14/01/2010, 18:12 WIB

Kemajuan pendidikan di Jepang terbukti dengan banyaknya publikasi internasional yang berasal dari laboratorium-laboratorium penelitian, baik di perguruan tinggi maupun di berbagai lembaga riset. Hal ini pun merupakan kesempatan baik bagi siapapun Anda, baik mahasiswa S-2 atau S-3, karena bersekolah di dalam negeri sulit sekali untuk bisa membuat publikasi international.

Pengalaman menulis di jurnal internasional adalah sesuatu yang sangat berharga, karena Anda akan mengetahui betapa pentingnya melakukan riset dengan keunikan atau orisinalitas sendiri. Anda akan mengerti cara menyampaikan dan mengemas informasi ilmiah.

Jurnal-jurnal itu, semuanya ditulis dengan bahasa ilmiah yang bisa dimengerti oleh orang lain. Sungguh suatu pengalaman yang sangat berharga sekali.

Kesempatan Keliling Dunia Melalui Seminar Internasional

Uang bukanlah kendala bagi banyak perguruan tinggi di Jepang. Selain kesempatan publikasi, mahasiswa juga berkesempatan besar untuk keliling dunia melalui seminar atau presentasi ilmiah di berbagai forum international. Kegiatan-kegiatan ini bisa terjadi selain di dalam negeri atau di Jepang sendiri.

Biasanya, laboratorium dengan mudah mengirim mahasiswanya untuk mengikuti pertemuan ilmiah yang diadakan. Hal tersebut tentu sesuai dengan bidang yang bersangkutan. Asalkan mempunyai data yang bisa ditampilkan, Anda bisa berpartisipasi di acara tersebut. Semua biaya dan kebutuhan sudah ditanggung oleh laboratorium, termasuk segala persiapan yang harus dilakukan.

Ya, sebutlah misalnya ketika Anda mengikuti presentasi poster. Kertas untuk mem-print poster pun disediakan oleh pihak laboratorium. Sungguh takjub saat kali pertama mengetahui hal ini.

Penulis adalah alumni Tokyo Institute of Technology dan Peneliti di Aku Cinta Indonesia Kita (ACIKITA) di Tokyo, Jepang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau