Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rinto Harahap: Jangan Sakiti Hatinya

Kompas.com - 07/11/2010, 03:49 WIB

Frans Sartono

Rinto Harahap (61) telah menggubah tak kurang dari 518 lagu. Sejumlah lagunya menghiasi paruh kedua 1970-an sampai era 1980-an. Kini, karyanya dihadirkan kembali oleh musisi dan penyanyi hari ini lewat album ”The Masterpiece of Rinto Harahap with Tohpati”.

Masihkah kau ingat sayang, gadis yang pernah kau sayang .... Masihkah Anda ingat lirik awal lagu ”Jangan Sakiti Hatinya” yang populer lewat suara penyanyi Iis Sugianto pada tahun 1980 itu? Pada lagu tersebut, Rinto juga ikut nimbrung pada bagian pangkal lagu.

”Jangan Sakiti Hatinya” digarap dengan rasa rock oleh Tohpati dalam album The Masterpiece of Rinto Harahap with Tohpati. Sepotong suara Rinto 30 tahun lalu itu masih terdengar meski hanya lamat-lamat. Namun, suara lirih Rinto itu kemudian ditindih oleh lengkingan gitar rock. Selanjutnya suara diambil alih oleh vokal Andy /rif.

Rinto yang empunya lagu sama sekali tidak tersakiti hatinya. ”Saya senang lagu-lagu saya dinyanyikan kembali dengan berbeda oleh penyanyi sekarang,” kata Rinto

dalam acara peluncuran album produksi Sony Music tersebut di ballroom Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, Rabu (3/11) siang.

”Jangan Sakiti Hatinya” versi Andy /rif itu seperti menjadi penanda zaman yang telah berganti. Pemusik generasi Rinto Harahap era 1970-an telah bergeser ke angkatan Tohpati dan Andy /rif. Generasi yang lahir pada era 1970 dan 1980-anlah yang kini berkiprah di pentas musik Tanah Air. Peralihan generasi tampak lebih jelas pada ”Benci Tapi Rindu” yang dipopulerkan Diana Nasution pada 1978.

Pada album Rinto kali ini, lagu itu dinyanyikan Elo (27) yang adalah putra dari Diana Nasution.

Lagu-lagu Rinto kini dibaca kembali oleh ”anak-anak” hari ini. Mereka adalah Astri Maria Harahap (26) atau Achi, yang tak lain adalah anak bungsu Rinto yang membawakan ”Dingin”. Lagu tersebut dipopulerkan Hetty Koes Endang pada 1979. Sekadar pengingat, kita kutip potongan refrein lagu: ...kau janjikan berbulan madu ke ujung dunia/ Kau janjikan sepatuku dari kulit rusa....

Kemudian ada Nindy (21) yang melantunkan lagu ”Katakan Sejujurnya”, yang pada awal 1980 dipopulerkan Christine Panjaitan. The Changchutters kebagian lagu ”Hey..Hey..Hey..” yang pada 1974 dilantunkan oleh Rinto sendiri saat menjadi awak band The Mercy’s. Album memuat 14 lagu yang populer pada paruh kedua 1970-an dan 1980-an.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terkini Lainnya

20 Universitas Swasta Terbaik di Surabaya Versi EduRank, Referensi Kuliah Tahun Depan

20 Universitas Swasta Terbaik di Surabaya Versi EduRank, Referensi Kuliah Tahun Depan

Edu
Persiapan Wajib Belajar 13 Tahun, Mendikdasmen Kunjungi TK di Palembang

Persiapan Wajib Belajar 13 Tahun, Mendikdasmen Kunjungi TK di Palembang

Edu
3 Alumni Undip yang Jadi Menteri-Wamen Presiden Prabowo, Cek Pilihan Jurusannya

3 Alumni Undip yang Jadi Menteri-Wamen Presiden Prabowo, Cek Pilihan Jurusannya

Edu
Sosok Ifiana Anak TKI Penghafal Al-Qur'an yang Meninggal Jelang Wisuda di Unesa

Sosok Ifiana Anak TKI Penghafal Al-Qur'an yang Meninggal Jelang Wisuda di Unesa

Edu
IT Telkom Purwokerto Bertransformasi Jadi Telkom University Purwokerto

IT Telkom Purwokerto Bertransformasi Jadi Telkom University Purwokerto

Edu
Tak Bisa 'Download' Sertifikat SKD CPNS 2024? Ini Alasannya

Tak Bisa "Download" Sertifikat SKD CPNS 2024? Ini Alasannya

Edu
Kisah Adik Wakili Wisuda Kakak yang Meninggal, Jadi Penghafal Al Quran Semasa Hidup

Kisah Adik Wakili Wisuda Kakak yang Meninggal, Jadi Penghafal Al Quran Semasa Hidup

Edu
Rakernas Pelita 2024: Optimalisasi Pendidikan Vokasi untuk Indonesia Emas 2025

Rakernas Pelita 2024: Optimalisasi Pendidikan Vokasi untuk Indonesia Emas 2025

Edu
Luncurkan Buku Karya Siswa, SD Ekayana Ehipassiko BSD Perkuat Pendidikan Karakter lewat Literasi

Luncurkan Buku Karya Siswa, SD Ekayana Ehipassiko BSD Perkuat Pendidikan Karakter lewat Literasi

Edu
Apa Itu PKWT dan PKWTT? 'Fresh Graduate' Cek Penjelasannya

Apa Itu PKWT dan PKWTT? "Fresh Graduate" Cek Penjelasannya

Edu
HUT Ke-21, Sekolah Cendekia Harapan Bali Raih Penghargaan Bidang Pengelolaan SDM

HUT Ke-21, Sekolah Cendekia Harapan Bali Raih Penghargaan Bidang Pengelolaan SDM

Edu
Tentang UN, Mendikdasmen Akan Minta Pendapat Pemimpin Redaksi Media Massa

Tentang UN, Mendikdasmen Akan Minta Pendapat Pemimpin Redaksi Media Massa

Edu
Mulai Hari Ini, Sanggah Administrasi PPPK 2024 Klik sscasn.bkn.go.id

Mulai Hari Ini, Sanggah Administrasi PPPK 2024 Klik sscasn.bkn.go.id

Edu
Satu Dekade LCCM, Menteri Kebudayaan: Museum Jadi Pusat Edukasi dan Inspirasi Generasi Muda

Satu Dekade LCCM, Menteri Kebudayaan: Museum Jadi Pusat Edukasi dan Inspirasi Generasi Muda

Edu
Mendikdasmen: Peran Guru Honorer Masih Sangat Diperlukan

Mendikdasmen: Peran Guru Honorer Masih Sangat Diperlukan

Edu
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau