Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemkab Bingung Tangani Bencana Mentawai

Kompas.com - 25/01/2011, 05:50 WIB

PADANG, KOMPAS.com — Pemerintah Kabupaten Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat, kebingungan dalam menangani keadaan pascabencana tsunami di sebagian wilayah itu.

Kebingungan terjadi terutama dalam hal menjalankan program pemulihan dini yang telah dicanangkan selama Januari-Februari dengan anggaran Rp 13,9 miliar.

Hal itu terungkap saat Lokakarya Rencana Aksi Rehabilitasi Rekonstruksi Pasca-Bencana Mentawai yang diselenggarakan oleh UNDP, Pemprov Sumbar, dan BNPB di Hotel Pangeran Beach Kota Padang, Senin (24/1/2011).

Kepala Bidang Tanaman Pangan dan Hortikultura Dinas Pertanian Kabupaten Kepulauan Mentawai Mustofa mengatakan agar lokakarya itu langsung membahas soal petunjuk teknis mengenai implementasi program.

Hal serupa dikatakan oleh Kepala Bidang Penangkapan Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Kepulauan Mentawai Akmalluddin.

Kasubdit Inventarisasi Kerusakan BNPB Medi Herlianto menyayangkan sejumlah pejabat daerah yang justru seperti tidak mengenali tugas pokok dan fungsi masing-masing.

Mereka juga disebut relatif tidak mengenali kebutuhan masyarakat di daerah masing-masing. Ia mengatakan, BNPB hanya sebagai fasilitator program.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com