Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polri Disebut Miliki Keuangan Wajar Tanpa Pengecualian

Kompas.com - 12/03/2012, 22:42 WIB
Maria Natalia

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Divisi Humas Polri, Inspektur Jenderal Saud Usman Nasution mengungkapkan dari hasil audit Badan Pemeriksa Keuangan terhadap sistem keuangan Polri selama dua tahun terakhir ini wajar tanpa pengecualian.

Hal ini diungkapkan Saud dalam jumpa pers di Humas Polri, Jakarta, Senin (12/3/2012). "Wajar tanpa pengecualian artinya, sudah betul-betul accountable dan juga bisa dipertanggunggjawabkan anggaran dan kinerja kita," jelas Saud.

Sementara itu, untuk anggaran Polri tahun 2012 ini kata Saud, telah disiapkan dana mencapai Rp 39,78 triliun sesuai dengan SK Menteri Keuangan. Anggaran ini lebih tinggi dari alokasi dana tahun 2011 yaitu sebesar Rp 31,26 triliun. 

Menurut Saud dari nilai anggaran tahun ini, alokasi paling banyak untuk belanja pegawai yang mencapai Rp 28,39 triliun. Belanja pegawai itu meliputi pembayaran gaji pegawai.

"Anggaran untuk alokasi belanja barang sebesar Rp 7,39 triliun dan belanja modal sebesar Rp 4,05 triliun," jelasnya.

Jumlah belanja pegawai ini lebih besar dari anggaran operasional yang hanya dipersiapkan sebesar Rp 4,5 triliun atau 10,1 persen. Sementara dana untuk pengadaan barang disiapkan dana sebesar Rp 7,3 triliun atau 18, 4 persen.

"Jadi anggaran kita memang kecil untuk operasional. Kita akan pertanggungjawabkan untuk dapat diaudit tahun ini," pungkas Saud.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com