Jurusan dan Pekerjaan Paling Dibutuhkan 2020

Kompas.com - 20/06/2018, 15:46 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

KOMPAS.com - Disruptif teknologi, perubahan iklim, robotika, keterbatasan sumber daya alam, energi terbarukan, sharing economy dan pengolahanan data merupakan tantangan sekaligus peluang yang membentuk cara orang bekerja hari ini dan karir masa depan.

Beberapa faktor di atas dapat menjadi pertimbangan dalam memilih jurusan kuliah atau pilihan karir di masa depan. 

Macquarie University, peringkat 9 universitas terbaik di Australia dan peraih bintang 5 dari QS World University Ranking, memetakan program studi dan pekerjaan yang paling dibutuhkan pada tahun 2020 mendatang:

01. Teknik Informasi

Australia saja diperkirakan telah menghabiskan $ 1 miliar per tahun untuk biaya keamanan  data dari serangan di dunia maya. Tidak mengherankan para ahli keamanan cyber diminati di seluruh dunia. Dalam lima tahun terakhir, permintaan untuk intelijen dan analis kebijakan data telah tumbuh sebesar 21,4%.

Permintaan ini masih jauh dari kebutuhan di berbagai industri termasuk teknologi, hiburan, telekomunikasi, perbankan, keuangan dan akuntansi sehingga kualifikasi keamanan cyber menjadi pilihan karir yang menarik dan menjanjikan. 

Kesempatan untuk mengembangkan karir di bidang ini sangat luas.

Baca juga: Hasil Survei 2018, 5 Jurusan Ini Memiliki Gaji Tinggi Setelah Bekerja

Banyak universitas memberi perhatian khusus dalam bidang ini dengan memberikan mahasiswa yang sedang belajar baik sarjana atau pascasarjana dengan semua pengetahuan yang mereka butuhkan untuk menciptakan lingkungan keamanan cyber  yang efektif untuk komersial, aplikasi pribadi dan industri.

Diperkirakan, permintaan untuk para profesional ICT (informasi, komunikasi dan teknologi) akan meningkat hingga 26,5% pada tahun 2020. 

Karenanya, mengejar gelar sarjana dalam Teknologi Informasi atau master di Teknologi Informasi merupakan pilihan yang tepat bagi yang tertarik pada bidang ini.

02. Akuntansi, bisnis dan matematika

Permintaan untuk profesional akuntansi dan keuangan telah meningkat sebesar 44% dan akan tumbuh sebesar 22% pada tahun 2020. 

Tidak mengherankan bidang studi akuntansi, bisnis dan manajemen masih memiliki peminat hingga saat ini. 

Yang hampir luput perhatian adalah naiknya kebutuhan profesional bidang studi matematika dan juga statistik sebesar 10% untuk tahun 2020. Matematika dan statistik secara kualitatif dan kuantitif telah menjadi sebuah kebutuhan dalam sektor bisnis dan keuangan terkait dengan pengolahan data di era digital yang semakin berkembang.

03. Ilmu kesehatan dan psikologi

Halaman:


komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau