KOMPAS.com - University of Westminster, London, Inggris memberikan kesempatan program beasiswa melalui program "Westminster Full International Scholarship". Program ini ditujukan bagi calon mahasiswa internasional dari negara berkembang, termasuk Indonesia.
Beasiswa terbuka bagi lulusan D-3/D-4, mahasiswa semester awal S-1 atau lulusan diploma A IB.
Cakupan Beasiswa:
1. Uang kuliah (tuition fee)
3. Biaya akomodasi
2. Tunjangan biaya hidup
3. Tiket penerbangan pergi pulang ke dan dari London
1. Sebelum mendaftar beasiswa pelamar harus sudah diterima di salah satu program studi di University of Westminster.
Baca juga: Full Beasiswa S1 di 6 Universitas BUMN Dibuka, Yuk Cari Info di Sini!
2. Pelamar wajib mendaftar ke program studi terlebih dahulu dan apabila diterima, pelamar wajib menyetorkan biaya pendaftaran sebesar 4.000 Pound Sterling atau sekitar 73 juta Rupiah sebagai syarat/jaminan mendapatkan surat dukungan mengajukan visa.
3. Jika ingin mendaftar beasiswa, pelamar DAPAT MENUNDA PEMBAYARAN INI, sampai ada kepastian permohonan beasiswanya dikabulkan atau tidak.
4. Apabila dikabulkan (mendapat beasiswa penuh) maka pelamar TIDAK PERLU MEMBAYAR BIAYA PENDAFTARAN.
5. Pelamar wajib mempelajari Panduan Pendaftaran Beasiswa ini. Batas akhir penerimaan berkas pendaftaran beasiswa tanggal 31 Mei 2019.
6. Pendaftaran dilakukan secara offline dengan mengirim berkas lamaran ke: Scholarships Office, University of Westminster, Cavendish House, 101 New Cavendish Street, London W1W 6XH, United Kingdom.
7. Panitia Beasiswa akan mengirimkan email untuk mengonfirmasi penerimaan aplikasi.
8. Panitia juga akan menginformasikan apabila aplikasi beasiswa ditolak melalui email. Jika calon peserta baru dapat mengajukan permohonan kembali untuk beasiswa Westminster setelah 2 semester (1 tahun).