Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mahasiswa Pariwisata, Ini 6 Kiat Sukses di Industri "Hospitality"

Kompas.com - 16/09/2019, 18:59 WIB
Erwin Hutapea,
Yohanes Enggar Harususilo

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Industri hospitality merupakan industri yang memprioritaskan fakto keramahtamahan sebagai modal utama. Hal itu diwujudkan antara lain dalam pelayanan, penyambutan, dan hiburan sehingga membuat konsumennya merasa puas.

Secara tidak sadar, kita sering mengalami sentuhan dengan industri ini, terutama jika memiliki hobi jalan-jalan. Mengunjungi obyek wisata, makan di restoran, dan menginap di hotel adalah contoh bisnis yang mengandalkan keramahtamahan.

Berbagai pihak menilai bahwa industri hospitality yang mencakup perjalanan dan pariwisata mampu berkontribusi lebih kurang 10 persen dari pendapatan bruto secara internasional.

Maka dari itu, industri ini dipercaya akan semakin berkembang dan memberi kesempatan kepada generasi muda yang ingin menjalani karier di bidang ini.

Seperti dipublikasikan Youth Manual, ada enam hal yang harus ditanamkan pada diri kita untuk bisa sukses di bidang itu, yakni sebagai berikut:

1. Toleransi

Berkarier dalam industri hospitality berarti ada kesempatan untuk bekerja dan berhadapan dengan orang dari berbagai negara di dunia. Tentunya akan menjadi tantangan tersendiri ketika kita bertemu dengan orang yang memiliki latar belakang dan budaya yang berbeda.

Baca juga: Kiat Bagi Fresh Graduate Saat Baru Meniti Karir

Maka dari itu, wajib untuk memiliki pikiran yang terbuka agar bisa sukses berkarier di bidang ini. Hal yang lebih penting lagi yakni mempunyai sikap toleransi untuk menunjukkan empati dengan orang sekitar kita sehingga bisa menciptakan pelayanan yang terbaik kepada tamu dan klien.

2. Terbuka pada kritik

Hubungan timbal balik antara pemberi layanan dan pelanggan merupakan salah satu fokus pada industri hospitality. Tidak selamanya kita akan menerima pujian. Ada saatnya kita harus berani menerima kritik.

Sebab, kritik itu berguna untuk memperbaiki kualitas pelayanan dari sudut pandang tamu dan klien sebagai penerima layanan. Kritik membangun pastinya berguna untuk memperbaiki kinerja dan kualitas pekerjaan pada masa mendatang sehingga bisa berkembang lebih baik lagi.

3. Mengikuti perkembangan tren dan teknologi

Dalam industri apa pun, perkembangan teknologi tidak bisa dihindari. Kita bisa mempelajari dan melatih diri untuk menggunakan suatu teknolgi yang bermanfaat dalam meningkatkan kualitas pelayanan kepada klien.

Tidak hanya itu, kita juga harus meng-update keterampilan terkini industri hospitality sehingga kemampuan akan terus bertambah.

Hal itu akan menambah nilai positif di mata klien yang ujung-ujungnya akan menimbulkan rasa puas bagi mereka.

4. Pengaruh positif

Apa pun pekerjaan yang dilakukan dalam industri hospitality, tujuan utamanya yaitu untuk memberikan kepuasan kepada pelanggan. Kita harus bisa menyebarkan energi positif kepada orang-orang di sekitar.

Makanya orang yang berkecimpung dalam industri ini sudah terbiasa dan wajib membiasakan diri untuk menebar senyuman dan menciptakan kebersihan.

5. Bangun hubungan dengan siapa saja

Kekuatan jaringan menjadi salah satu kunci kesuksesan dalam industri ini. Jika kita mampu membangun hubungan dengan berbagai kalangan, maka jaringan akan semakin luas.

Secara tidak sengaja, orang yang merasa puas dengan pelayananmu nantinya ikut membantu mempromosikan dar mulut ke mulut sehingga makin banyak orang yang mengetahui usaha positif yang kamu kerjakan.

6. Pilih perguruan tinggi yang terbaik

Tentukan masa depanmu dalam industri hospitality sejak dini. Mulailah dengan merencanakan studi dan menentukan perguruan tinggi favorit, misalnya dengan memilih jurusan kuliah bidang pariwisata di kampus yang terbaik.

Dengan begitu, persiapanmu akan lebih matang karena memiliki bekal akademis dan keterampilan yang memadai sehingga peluang mencapai kesuksesan akan semakin besar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com