Dengan begitu, para penikmat kuliner akan semakin tertarik untuk mencicipi dan ujung-ujungnya diharapkan mau membeli makanan itu.
Profesi ini baru muncul dan semakin banyak yang menjalaninya dalam beberapa tahun terakhir, sejalan dengan berkembangnya bisnis di dunia kuliner.
Apalagi belakangan ini pembuatan kue disajikan dengan bermacam hiasan dan dekorasi, maka cake decorator semakin banyak dibutuhkan. Menjalani profesi ini berarti harus memiliki selera artistik dalam menyuguhkan kue.
Beberapa macam kue yang biasanya dihias, misalnya kue ulang tahun, kue pernikahan, cupcakes, dan berbagai macam kue yang menggunakan krim.
Rasanya setiap orang pernah memakan roti. Tahukah kamu bahwa orang yang membuatnya disebut sebagai baker atau pembuat roti.
Profesi ini memerlukan keahlian dalam mengatur dan mencampur bahan-bahan, memanggangnya, lalu menghias dan menyajikannya. Sebagai contoh, ada yang berupa roti rolls, cookies, pie, dan makanan kecil lainnya yang dipanggang.
Seseorang yang berprofesi sebagai baker ini sering ditemui bekerja di toko roti, restoran, dan hotel. Bahkan jika kamu memiliki keahlian yang mumpuni dan sudah berpengalaman bisa menjadi pemilik suatu toko roti yang digemari pelanggan.
Nah, itulah enam profesi yang cocok buat kamu yang mempunyai hobi di dunia kuliner. Tunggu apa lagi? Kalau kamu merasa memiliki bakat dan kemampuan, silakan mencobanya.
Semoga sukses....