Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER EDUKASI] Lowongan dari Astra Honda I 6 Prodi Sepi Peminat namun Bergaji Tinggi I Loker Khusus SMK I

Kompas.com - 10/02/2020, 07:13 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

KOMPAS.com - Artikel terkait lowongan kerja banyak menyita perhatian pembaca Kompas.com di kanal edukasi sepanjang akhir pekan Jumat (7/2/2020) hingga Minggu (9/2/2020).

Kehadiran artikel-artikel terkait lowongan perkerjaan menjadi satu komitmen kanal edukasi Kompas.com hadir dan menjadi jembatan antara dunia pendidikan dan dunia kerja menjawab tantangan masih adanya kesenjangan antar keduanya, khususnya bagi lulusan baru (fresh graduate).

Informasi lowongan kerja dari Astra Honda dan lowongan khusus untuk lulusan SMK menjadi artikel yang banyak diminati selain informasi tentang jurusan kuliah sepi peminat namun bergaji tinggi.

Baca juga: Ingin Jadi Guru Hebat? Kuasai 5 Teknik Mengajar Ini

Sayang jika dilewatkan, berikut berita populer edukasi sepanjang akhir pekan lalu:

1. Lowongan Lulusan SMA, D3 dan Sarjana dari Astra Honda

Bagi lulusan SMA /Sederajat, D3 dan Sarjana yang sedang mencari lowongan kerja (loker), berikut informasi menarik yang bisa membantumu dapat pekerjaan.

Informasi lowongan berasal dari laman Astra Honda. Untuk jenis lowongan atau formasi yang dibuka ada beragam, mulai dari sopir truk, operator produksi hingga petugas IT.

Perhatikan nilai minimal IPK atau nilai UAN yang disyaraktkan, informasi loker dari Astra Honda yang juga terbuka bagi para fresh graduate jika memenuhi kualifikasi bisa dilihat melalui artikel ini.

2. 6 Prodi Sepi Peminat dengan Peluang Kerja dan Gaji Tinggi

Ilustrasi MahasiswaSHUTTERSTOCK Ilustrasi Mahasiswa

Dulu banyak orang beranggapan bahwa pilih jurusan atau program studi (prodi) ramai peminat bakal mudah mendapatkan pekerjaan.

Meski anggapan itu juga benar, namun ada pula jurusan sepi peminat yang justru dibutuhkan lapangan kerja. Apa saja itu? Simak informasi ini baik-baik.

Beberapa pekerjaan tentu membutuhkan orang yang spesialis atau khusus di bidang tertentu. Karena itulah ada jurusan yang juga dikhususkan bagi calon mahasiswa dengan peminat tertentu.

Baca juga: Beasiswa S1 dan D3 Hafiz Al Quran UII, Terbuka untuk Kedokteran, Informatika, hingga Manajemen

 

Namun jangan salah, beberapa pekerjaan dari lulusan prodi sepi peminat itu justru menawarkan gaji yang terbilang fantastis.

Pensaran? 6 jurusan/prodi sepi peminat namun menawarkan pekerjaan dengan gaji besar dapat dibaca lengkap melalui tautan ini.

3. Lowongan Kerja SMK Minggu Ke-2 Februari 2020: Barista, Wardah dan Operator Teknis

Pencari kerja antre untuk memasuki ajang bursa kerja di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (12/12/2018). Memasuki revolusi industri 4.0 yang terus bergulir, persaingan tenaga kerja kompeten terutama untuk memenuhi kebutuhan dalam industri digital terus meningkat.KOMPAS/RADITYA HELABUMI Pencari kerja antre untuk memasuki ajang bursa kerja di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (12/12/2018). Memasuki revolusi industri 4.0 yang terus bergulir, persaingan tenaga kerja kompeten terutama untuk memenuhi kebutuhan dalam industri digital terus meningkat.

Pada minggu kedua bulan Februari 2020 ini, Direktorat Pembinaan SMK (PSMK) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan ( Kemendikbud) RI kembali memberikan informasi lowongan kerja bagi lulusan SMK.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com