Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Daftar Beasiswa Santri Berprestasi S1 dan S2 dari Kemenag

Kompas.com - 19/03/2021, 16:56 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Albertus Adit

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Program Beasiswa Santri Berprestasi (PBSB) kembali dibuka oleh Kementerian Agama (Kemenag). Beasiswa yang rutin ditawarkan setiap tahunnya oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama ini diberikan bagi santri yang mempunyai kemampuan akademik, kematangan pribadi, kemampuan penalaran, dan potensi untuk dapat mengikuti program pendidikan tinggi.

Baca juga: Beasiswa Santri Berprestasi di 21 Perguruan Tinggi, Cek Daftarnya

Melansir dari laman resmi kemenag.go.id, ada tiga jenis beasiswa yang diberikan yakni:

  • Beasiswa penuh untuk Program Sarjana (S1) dengan durasi maksimal 48 bulan.
  • Beasiswa penuh untuk Pendidikan Profesi dengan durasi maksimal 24 bulan.
  • Beasiswa penuh untuk Program Magister (S2) dengan durasi maksimal 24 bulan.

Sasaran program beasiswa santri berprestasi

  • Mahasantri PBSB yang sedang berkuliah pada Perguruan Tinggi Mitra (on going);
  • Mahasantri PBSB yang sedang studi pendidikan profesi pada Perguruan Tinggi Mitra; dan
  • Santri yang dinyatakan lulus dalam seleksi calon peserta PBSB Tahun 2021.

Cakupan beasiswa

1. Biaya pendidikan meliputi biaya pendaftaran, biaya matrikulasi, biaya UKT (Uang Kuliah Tunggal) atau biaya Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP) dengan durasi pemberian maksimal 48 bulan (bagi pendaftar Program S1) dan maksimal 24 bulan (bagi pendaftar Program S2), serta biaya pendidikan profesi yang diberikan maksimal 24 bulan.

2. Biaya tunjangan meliputi biaya hidup serta biaya tugas akhir.

3. Biaya dukungan.

Persyaratan Umum

1. Santri Warga Negara Indonesia.

2. Pelamar merupakan santri dari pesantren yang telah terdaftar di Kementerian Agama, yang dibuktikan dengan kepemilikan Nomor Statistik Pesantren (NSP) yang terdaftar pada Kementerian Agama.

3. Merupakan santri mukim minimal 3 tahun berturut-turut yang dibuktikan dengan Surat Keterangan yang ditandatangani oleh pimpinan Pesantren.

4. Mempunyai akhlaq terpuji dan direkomendasikan oleh Pimpinan Pesantren dibuktikan dengan Surat Rekomendasi dari Pimpinan Pesantren Asal Santri.

5. Mempunyai kemampuan berbahasa Arab.

6. Mempunyai kemampuan membaca dan memahami Kitab Kuning.

7. Mempunyai wawasan dan komitmen implementasi nilai-nilai keislaman yang rahmatan lil’alamin.

8. Mempunyai wawasan dan komitmen implementasi nilai-nilai nasionalisme, patriotisme dan integritas.

9. Diutamakan santri yang mempunyai prestasi akademik dan non-akademik dengan melampirkan nilai raport 1 tahun terakhir, piagam atau sertifikat.

10.Diutamakan bagi santri berprestasi yang berasal dari keluarga kurang mampu.

11. Pilihan Program Sarjana (S1):

  • Merupakan santri tingkat akhir atau santri lulusan tahun 2019, 2020 dan 2021 pada Satuan Pendidikan Muadalah (SPM), Pendidikan Diniyah Formal (PDF), Pendidikan Kesetaraan yang diselenggarakan oleh Pondok Pesantren Salafiyah (PKPPS), Madrasah Aliyah Swasta (MAS) dan Madrasah Aliyah Negeri (MAN) yang terintegrasi dan/atau berada dan menjadi bagian dari Pondok Pesantren.

     Per tanggal 1 Juli 2021, berusia maksimal:

  • 20 (dua puluh) tahun untuk santri tingkat akhir pada MAS/MAN yang terintegrasi dan/atau berada dan menjadi bagian dari Pondok Pesantren (lahir pada tanggal 1 Juli 2001, 2 Juli 2001, dan seterusnya);
  • 23 (dua puluh tiga) tahun untuk santri lulusan SPM/PDF/PKPPS (lahir pada tanggal 1 Juli 1998, 2 Juli 1998, dan seterusnya).

12. Pilihan Program Magister (S2):

  • Merupakan Santri Sarjana yang berasal dari Satuan Pendidikan Muadalah (SPM), Pendidikan Diniyah Formal (PDF), Pendidikan Kesetaraan yang diselenggarakan oleh Pondok Pesantren Salafiyah (PKPPS), Madrasah Aliyah Swasta (MAS) dan Madrasah Aliyah Negeri (MAN) yang terintegrasi dan/atau berada dan menjadi bagian dari Pondok Pesantren.
  • Per tanggal 1 Juli 2021, berusia maksimal 35 (tiga puluh lima) tahun.

Persyaratan khusus beasiswa santri berprestasi program sarjana (S1)

1. Pilihan Program Studi Perbankan Syariah pada UIN Maulana Malik Ibrahim, Kota Malang:

  • Saat mendaftar, santri menguasai hafalan al-Qur’an sebanyak 10 (sepuluh) juz;
  • Saat menyelesaikan kuliah, mahasantri menguasai hafalan al-Qur’an sebanyak 30 (tiga puluh) juz;
  • Santri wajib menjaga dan mempertahankan hafalan al-Qur’an yang dikuasai.

2. Pilihan Program Studi Ilmu Kesejahteraan Sosial pada UIN Sunan Kalijaga, Yogyakarta:

  • Saat mendaftar, santri menguasai hafalan al-Qur’an sebanyak 1 (satu) juz;
  • Saat menyelesaikan kuliah, mahasantri menguasai hafalan al-Qur’an sebanyak 5 (lima) juz;
  • Santri wajib menjaga dan mempertahankan hafalan al-Qur’an yang dikuasai.

3. Pilihan Program Studi Tasawuf Psikoterapi pada UIN Sunan Gunung Djati, Bandung:

  • Saat mendaftar, santri menguasai hafalan al-Qur’an sebanyak 1 (satu) juz;
  • Saat menyelesaikan kuliah, mahasantri menguasai hafalan al-Qur’an sebanyak 5 (lima) juz;
  • Santri wajib menjaga dan mempertahankan hafalan al-Qur’an yang dikuasai.

4. Pilihan Program Studi Kedokteran dan Farmasi pada UIN Syarif Hidayatullah, Jakarta:

  • Saat mendaftar, santri menguasai hafalan al-Qur’an sebanyak 1 (satu) juz;
  • Saat menyelesaikan kuliah, mahasantri menguasai hafalan al-Qur’an sebanyak 5 (lima) juz;
  • Santri wajib menjaga dan mempertahankan hafalan al-Qur’an yang dikuasai.

Baca juga: Tips Sukses Raih Beasiswa Luar Negeri ala Dosen UNS

Persyaratan beasiswa santri berprestasi program magister (S2)

1. Pilihan Program Magister Informatika pada UIN Sunan Kalijaga, Yogyakarta:

  • Lulusan S1 atau Sarjana Terapan (D-IV) dengan latar belakang keilmuan semua jurusan, dibuktikan dengan (minimal) Surat Keterangan Lulus. Lulusan perguruan tinggi luar negeri harus menyertakan salinan/fotokopi surat keterangan penyetaraan ijazah dari Kemenristekdikti/Kementerian Agama yang dilegalisir;
  • IPK minimal 3.00 (dengan melampirkan transkrip nilai jenjang S1 dan sederajat yang dilegalisir);
  • Lulus dari Prodi yang terakreditasi;
  • Lulus dari perguruan tinggi yang terdaftar dalam PD-Dikti;
  • Memiliki proposal rencana penelitian untuk tesis;
  • Surat Rekomendasi dari pimpinan Pesantren asal santri sarjana;
  • Surat Izin dari pimpinan Pesantren atau guru besar atau dosen atau atasan langsung bagi yang sudah bekerja;
  • Pernyataan Kesiapan Tinggal di Pesantren sekitar Perguruan Tinggi Mitra saat menempuh studi;
  • Daftar publikasi karya ilmiah yang telah diterbitkan (jika ada)

2. Pilihan Program Magister Interdisciplinary Islamic Studies Konsentrasi Industri dan Bisnis Halal pada UIN Sunan Kalijaga, Yogyakarta:

  • Lulusan S1 dan sederajat dengan latar belakang keilmuan semua jurusan, dibuktikan dengan (minimal) Surat Keterangan Lulus. Lulusan perguruan tinggi luar negeri harus menyertakan salinan/fotokopi surat keterangan penyetaraan ijazah dari Kemenristekdikti/Kementerian Agama yang dilegalisir;
  • Saat mendaftar, santri sarjana menguasai hafalan al-Qur’an sebanyak 5 juz.
  • Memiliki dokumen resmi bukti penguasaan bahasa Arab atau bahasa Inggris yang masih berlaku dengan skor sekurang-kurangnya TOAFL 500, TOEFL ITP 450, TOEFL iBT 45, IELTS 5, atau TOEIC 500;
  • IPK minimal 3.00 (dengan melampirkan transkrip nilai jenjang S1/sederajat yang telah dilegalisir);
  • Lulus dari Program Studi yang terakreditasi;
  • Lulus dari perguruan tinggi yang terdaftar dalam PD-Dikti;
  • Memiliki proposal rencana penelitian untuk tesis;
  • Surat Rekomendasi dari pimpinan Pesantren asal santri sarjana;
  • Surat Izin dari pimpinan Pesantren atau guru besar atau dosen atau atasan langsung bagi yang sudah bekerja;
  • Pernyataan Kesiapan Tinggal di Pesantren sekitar Perguruan Tinggi Mitra saat menempuh studi;
  • Daftar publikasi karya ilmiah yang telah diterbitkan (jika ada).

3. Pilihan Program Magister Manajemen Pendidikan Islam pada Institut Agama Islam Bunga Bangsa, Cirebon:

  • Lulusan S1 dan sederajat dengan latar belakang keilmuan semua jurusan, dibuktikan dengan (minimal) Surat Keterangan Lulus. Lulusan perguruan tinggi luar negeri harus menyertakan salinan/fotokopi surat keterangan penyetaraan ijazah dari Kemenristekdikti/Kementerian Agama yang dilegalisir;
  • IPK minimal 3.00 (dengan melampirkan transkrip nilai jenjang S1 dan sederajat yang dilegalisir);
  • Lulus dari Prodi yang terakreditasi;
  • Lulus dari perguruan tinggi yang terdaftar dalam PD-Dikti;
  • Memiliki proposal rencana penelitian untuk tesis;
  • Surat Rekomendasi dari pimpinan Pesantren asal santri sarjana;
  • Surat Izin dari pimpinan Pesantren atau guru besar atau dosen atau atasan langsung bagi yang sudah bekerja;
  • Pernyataan Kesiapan Tinggal di Pesantren sekitar Perguruan Tinggi Mitra saat menempuh studi;
  • Daftar publikasi karya ilmiah yang telah diterbitkan (jika ada).

Pemberkasan

Semua berkas berupa softcopy dalam format PDF:

1. Pilihan Program Sarjana (S1):

  • Scan Asli Pas Foto Berwarna ukuran 3×4;
  • Scan Asli Kartu Tanda Penduduk (KTP);
  • Jika santri belum memiliki KTP maka bisa digantikan dengan Scan Akte Kelahiran/Surat Keterangan Lahir;
  • Scan Kartu Keluarga;
  • Scan Asli Surat Keterangan Mukim yang ditandatangani oleh pimpinan Pesantren;
  • Scan Asli Surat Rekomendasi dari Pesantren asal santri yang ditandatangani oleh pimpinan Pesantren;
  • Scan Asli Raport Halaman Identitas Santri dan Halaman Nilai 1 Tahun Terakhir;
  • Scan Asli Salinan Ijazah Yang Telah Dilegalisir atau Surat Keterangan Lulus MAS/MAN/SPM/PDF/PKPPS bagi lulusan tahun 2019 dan 2020;
  • Scan Asli Surat Pernyataan Kebenaran Data dan Dokumen yang bermaterai Rp.10.000 dan bertanda tangan santri bersangkutan;
  • Scan Asli Piagam atau Sertifikat Prestasi Akademik dan/atau Non Akademik (jika ada).

Baca juga: Mau Kuliah di Mesir? Ini Info Beasiswa Biaya Hidup dari Yasbil

2. Pilihan Program Magister (S2):

  • Scan Asli Pas Foto Berwarna ukuran 3×4;
  • Scan Asli Kartu Tanda Penduduk;
  • Scan Akte Kelahiran/Surat Keterangan Lahir;
  • Scan Kartu Keluarga;
  • Scan Asli Surat Rekomendasi dari Pesantren asal santri sarjana yang ditandatangani oleh pimpinan Pesantren;
  • Scan Asli Salinan Ijazah S1 dan sederajat yang telah dilegalisir; g. Scan Asli Salinan Transkrip nilai jenjang S1 dan sederajat yang telah dilegalisir;
  • Proposal rencana penelitian untuk tesis;
  • Scan Asli Surat Izin dari pimpinan Pesantren atau guru besar atau dosen atau atasan langsung bagi yang sudah bekerja;
  • Daftar publikasi karya ilmiah yang telah diterbitkan (jika ada);
  • Scan Asli Sertifikat resmi bukti penguasaan bahasa Arab atau bahasa Inggris yang masih berlaku dengan skor minimal TOAFL 500, TOEFL ITP 450, TOEFL iBT 45, IELTS 5, atau TOEIC 500 (untuk pilihan Program Magister Interdisciplinary Islamic Studies Konsentrasi Industri dan Bisnis Halal pada UIN Sunan Kalijaga, Yogyakarta);
  • Scan Asli Piagam atau Sertifikat Prestasi Akademik dan/atau Non Akademik (jika ada).

Cara mendaftar

  • Sebelum melakukan pendaftaran Program Beasiswa Santri Berprestasi (PBSB), pastikan pesantren dan santri memahami program studi dan Perguruan Tinggi Mitra yang diminati dan yang akan dipilih. Namun, untuk keterangan lebih lanjut bisa membuka situs kemenag.go.id
  • Selanjutnya ikuti petunjuk pendaftaran yang disediakan pada aplikasi pendaftaran PBSB online.
  • Pendaftaran Program Beasiswa Santri Berprestasi (PBSB) dilakukan secara online melalui website resmi: https://ditpdpontren.kemenag.go.id/pendaftaranpbsb
  • Pesantren mendaftar pada link pendaftaran online PBSB dengan memastikan Nomor Statistik (NSP) yang dicantumkan terdaftar pada Kementerian Agama dilanjutkan dengan mendaftarkan santri yang akan mengikuti seleksi PBSB.
  • Santri yang telah didaftarkan akan memiliki AKUN SANTRI.
  • Santri melengkapi form isian dan berkas dokumen yang disebutkan di atas. Santri yang telah melengkapi data dan dokumen pendaftaran dapat mencetak bukti pendaftaran PBSB online (Formulir Registrasi) pada AKUN SANTRI.
  • Batas waktu pendaftaran Program Beasiswa Santri Berprestasi (PBSB) Tahun 2021 sampai dengan 15 APRIL 2021.
  • Santri yang dinyatakan lolos seleksi administrasi akan mendapat notifikasi “SELAMAT…” di AKUN SANTRI pada aplikasi pendaftaran PBSB online.
  • Proses seleksi Program Beasiswa Santri Berprestasi (PBSB) Tahun 2021 meliputi dua tahapan yaitu Tes Berbasis Elektronik dan Tes Lisan Online.

Materi Seleksi

Materi Seleksi Tahap 1 (Tes Berbasis Elektronik):

  • Tes Potensi Akademik (TPA): Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA), Sosial Humaniora (SOSHUM), Sains dan Teknologi (SAINTEK).
  • Tes Bahasa: Bahasa Indonesia, Bahasa Arab, Bahasa Inggris
  • Tes Kepesantrenan, Keagamaan dan Kebangsaan: Substansi ilmu dan wawasan kepesantrenan, Substansi ilmu dan wawasan khazanah keagamaan, Substansi ilmu dan wawasan kebangsaan

Materi Seleksi Tahap 2 (Tes Lisan Online):

  • Tes Qiraat wa Fahmul Kutub at-Turats (Tes Membaca dan Memahami Kitab Kuning) dengan materi uji yang dikuasai santri, meliputi kitab; Tafsir Jalalain, Bulughul Maram, atau Fathul Qarib.
  • Tes Tahfizh Al-Qur’an untuk program studi dan Perguruan Tinggi Mitra tertentu sesuai hafalan yang dikuasai santri serta jumlah juz sebagaimana ketentuan dalam persyaratan khusus.

Jadwal Pendaftaran

  1. Periode Pendaftaran Program Beasiswa Santri Berprestasi (PBSB) Tahun 2021: 15 Maret s/d 15 April 2021
  2. Verifikasi dan Validasi Data dan Dokumen oleh Kanwil Kementerian Agama Provinsi: 15 Maret s/d 19 April 2021
  3. Pengumuman Kelayakan Mengikuti Seleksi Tahap 1 – Tes Berbasis Elektronik: 20 April 2021
  4. Pelaksanaan Seleksi Tahap 1 – Tes Berbasis Elektronik: 27 April 2021
  5. Pengumuman Kelulusan Seleksi Tahap 1: 7 Mei 2021
  6. Pelaksanaan Seleksi Tahap 2 – Tes Lisan Online: 18 s/d 21 Mei 2021 (menyesuaikan jumlah peserta)
  7. Pengumuman Kelulusan Seleksi Tahap 2: 31 Mei 2021
  8. Legalisasi Administrasi pada Kanwil Kementerian Agama Provinsi: 1 s/d 8 Juni 2021
  9. Pendaftaran pada Perguruan Tinggi Mitra Program Beasiswa Santri Berprestasi: sesuai kalender akademik PTM masing-masing
  10. Masa perkuliahan pada Perguruan Tinggi Mitra Program Beasiswa Santri Berprestasi: sesuai kalender akademik PTM masing-masing
  11. Pencairan dan Penyaluran Dana Bantuan Beasiswa Santri Berprestasi: Juli 2021

Baca juga: Kemenag Persiapkan Skema Beasiswa S3 Bagi Dosen Mahad Aly

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com