Kak Putri menjelaskan tentang proses terjadinya hujan, lalu bersama Nawa mempelajari tentang jenis-jenis awan dan pengaruhnya terhadap cuaca. Mereka membaca buku berjudul “Hujan, Hujan” dan senang karena mendapatkan kosakata baru seperti “Genangan, Melabuhkan, Benih, dan Segumpal”. Pada Konsep Matematika, Nawa belajar cara melakukan perkalian dan konsep pembagian dengan pengelompokan benda, serta contoh perkalian dan pembagian dengan pengelompokan benda tetes air. Untuk Proyek Akhir Minggu, hari ini Langit melanjutkan dengan menuliskan langkah-langkah membuat Model Awan.
Muatan dan materi pembelajaran:
Literasi dan Numerasi
Penguatan karakter
Baca juga: Lowongan Kerja Wings Group untuk Lulusan SMA/SMK, D3 dan S1-S2
Tayangan:
Awan Gelap
Sinopsis:
Dodi dan Shinta mengurungkan niat bermain di luar karena awan berangsur menjadi gelap. Kak Jo memberitahu bahwa kadang awan berwarna putih seperti kapas dan kadang berwarna gelap yang menandakan akan turun hujan. Kak Jo mengajak Dodi dan Shinta mendengarkan bacaan berjudul "Hujan, Hujan" dan mengisi kalimat rumpang berdasarkan kosakata baru dari bacaan tersebut. Kak Jo juga mengajari Dodi menentukan hubungan antara pembagian 10 dengan pecahan sepersepuluh dan mengerjakan soal-soal pecahan bersama. Di akhir episode, Kak Jo mengajak membuat gambar awan Sirus dengan bahan-bahan yang telah disediakan.
Muatan dan materi pembelajaran:
Literasi
Numerasi
Penguatan Karakter
Baca juga: Yamaha Motor Buka Lowongan Kerja 2021 bagi Lulusan D3-S1
Tayangan:
Biogas
Sinopsis:
Kak Zara sedang merawat tanaman, dan menambahkan pupuk agar makin subur. Rio mendapat ilmu baru: pupuk organik, atau yang berasal dari kotoran hewan, jika diolah lagi ternyata bisa menjadi energi biogas yang merupakan sumber energi alternatif. Lalu Kak Zara mengajak Rio membaca teks berita tentang pengolahan energi biogas. Setelah itu mereka belajar menggunakan kata penghubung untuk menyunting kalimat. Kak Zara juga membantu Rio membuat diagram alir (flowchart), mengajarkan cara membandingkan dua panel surya, serta mengajarkan cara menghitung luas dan keliling bangun datar.
Muatan dan materi pembelajaran:
Literasi
Numerasi