Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tingkatkan Imun Saat Isoman, Ini Pilihan Menu Makan ala Pakar Unair

Kompas.com - 24/08/2021, 18:00 WIB
Ayunda Pininta Kasih

Penulis

KOMPAS.com - Meski pasien yang melalukan isolasi mandiri (isoman) umumnya tanpa gejala dan bergejala ringan, namun pasien isolasi mandiri masih memerlukan perawatan tepat, mulai dari obat-obatan, vitamin, hingga menu makanan tepat untuk tingkatkan imun.

Koordinator Pramusaji isolasi mandiri Dormitory Kampus C Universitas Airlangga (Unair), Renni Krisnawati mengatakan menu makanan untuk pasien isolasi mandiri berganti-ganti setiap pagi, siang dan malam dengan menu berbeda, kecuali snack dan susu.

Reni menekankan bahwa pasien isolasi mandiri dibiasakan makan secara teratur agar asupan tubuh dipenuhi dengan imun sesuai dengan asupan 4 sehat 5 sempurna.

“Untuk pembagian makanannya itu dilakukan per jam di mana ada makan pagi, snack, makan siang, kemudian snack, dan terakhir makan malam,” tuturnya seperti dirangkum dari laman Unair, Selasa (24/8/2021).

Baca juga: Peneliti IPB: Jahe, Kunyit, dan Temulawak Bisa Obati 30 Jenis Penyakit

Pemilihan menu makanan per jam pun berbeda-beda. Reni mencontohkan, sesi makan pagi dilakukan pukul 06.00 WIB dengan konsumsi menu nasi, kuah soto, ayam suwir tetapi tidak digoreng, bihun, setengah telur rebus, kubis, dan buah potong semangka.

“Seluruh menu makanan tersebut sangat dianjurkan untuk dikonsumsi sebelum jam 9 pagi,” paparnya.

Kemudian dilanjutkan dengan makanan snack seperti buah apel sekitar pukul 10.00 WIB.

Sejam kemudian, pukul 11.00 WIB, menu makanan yang disajikan adalah nasi putih dengan kombinasi lauk sayur asam, ikan mujair dengan digoreng sebentar dan ditambahkan tempe bacem, tumis tahu kecap, dan pelengkapnya buah pisang.

“Untuk menu makanan ini sebaiknya dikonsumsi sebelum jam 13.00 WIB,” tambahnya.

Perputaran roda juga berlaku sejam kemudian di mana dilanjutkan dengan pemberian konsumsi snack seperti telur rebus 1 dan susu. Sebelum maghrib juga disiapkan menu makanan untuk para pasien isolasi mandiri.

Baca juga: Peneliti IPB Temukan Minuman Penurun Gula Darah Berbasis Rempah

Beberapa menu di antaranya sup makaroni dengan lauk empal manis, perkedel manis, perkedel kentang kukus, tempe tumis sosis, dan tambahan pelengkap pepaya.

“Kami tetap menganjurkan agar seluruh menu makanan tersebut dikonsumsi sebelum pukul 19.00 WIB,” ucapnya.

Hal tersebut, lanjut dia, dilakukan untuk menghindari terlambat makan yang dapat menimbulkan sakit maag pada lambung.

Reni mengupayakan untuk menyesuaikan rasa masakan dengan rasa orang tidak sakit, tetapi tetap menghindari gorengan dan sambal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau