KOMPAS.com - Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) telah merilis daftar Top 1.000 Sekolah Tahun 2021 Berdasarkan Nilai UTBK.
Bagi warga Kalimantan, tentu ingin mengetahui sekolah mana saja yang masuk daftar tersebut. Adapun daftar sekolah dari SMA/SMK/MA/sederajat.
Nantinya, sekolah tersebut bisa menjadi acuan bagi siswa maupun orangtua yang ingin melanjutkan ke jenjang SLTA.
Baca juga: Ini 5 SMA Terbaik di Bangka Belitung Berdasar Nilai UTBK 2021
Terlebih yang ingin melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi negeri (PTN), dari sekolah tersebut punya peluang untuk masuk PTN.
Menurut Ketua Tim Pelaksana LTMPT, Prof. Mohammad Nasih daftar top 1.000 sekolah itu diperoleh dari hasil penyaringan 23.110 sekolah yang menjadi peserta UTBK 2021.
Adapun pemeringkatan dilakukan dengan mengkombinasikan hasil UTBK di 2021 dan 2020 lalu.
Sebelum dikombinasikan, LTMPT mengambil bobot 50 persen dari masing-masing total perolehan nilai UTBK di tiap tahunnya.
"Rancangan ke depannya adalah sesungguhnya pemeringkatan ini akan menggunakan nilai UTBK selama 3 tahun berturut-turut dengan bobot 25 persen 2019, 25 persen 2020, 50 persen 2021," kata Prof. Nasih dalam konferensi pers secara daring.
Dia menyebut, nilai UTBK 2021 dihitung berdasarkan 60 persen tes potensi skolastik (TPS) dan 40 persen tes kompetensi akademik (TKA).
Lalu dari top 1.000 sekolah itu, ada 10 SMA terbaik di Kalimantan berdasarkan nilai rerata UTBK 2021.
1. SMAN Banua Kal Sel
Baca juga: Ini 10 SMA Terbaik di Lampung Berdasar Nilai UTBK 2021
2. SMAN 1 Pontianak
3. SMAS Kristen Immanuel
4. SMAN 1 Balikpapan
5. SMAS Yayasan Pupuk Kaltim Bontang
6. SMA Katolik Santu Petrus Pontianak
7. SMAN 1 Banjarbaru
8. SMA Negeri 10 Samarinda
9. SMAN 5 Balikpapan Selatan
Baca juga: Ini 15 SMA Terbaik di Sumatera Barat Berdasar Nilai UTBK 2021
10. SMAN 3 Pontianak