Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Athi', Mahasiswa UNY Lulus Sarjana Tanpa Skripsi

Kompas.com - 09/03/2022, 21:21 WIB
Dian Ihsan

Penulis

KOMPAS.com - Pergelaran wisuda Februari 2022 di Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) rupanya membawa suka cita bagi para wisudawan.

Tak terkecuali bagi Athi', seorang Sarjana Pendidikan Fisika UNY yang lulus cumlaude 3,4 tahun dengan bebas skripsi lewat Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL).

Baca juga: Ikut SBMPTN 2022? Ini 10 Prodi Saintek dan Sohum Unair Paling Diminati

Athi' bercerita, dia bersyukur meraih medali emas pada tahun 2021.

Medali emas itu didapatkan dalam ajang Lomba Inovasi Digital Mahasiswa (LIDM) divisi poster digital yang diselenggarakan Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Kemendikbud Ristek.

"Di kemudian hari, prestasi ini diapresiasi kampus UNY sebagai RPL, sehingga aku bisa wisuda tanpa skripsi," kata dia melansir laman UNY, Rabu (9/3/2022).

Dia mengaku, medali emas yang diraih dari ajang LIDM tidak menghentikannya untuk berprestasi.

Athi' kembali mendapat juara 1 Talent Challenge dalam acara Persembahan Puncak Prestasi Talenta Indonesia di akhir 2021 yang juga diselenggarakan Puspresnas.

Baca juga: Rektor UNS Beri Tips Lolos Masuk PTN Lewat SBMPTN 2022

Desain poster yang dikirimnya dalam ajang LIDM mengusung topik kesetaraan gender dan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).

Karya itu berhasil dirangkainya dari artikel ilmiah yang sebelumnya disusun dari pengabdian program Kampus Mengajar Angkatan 1 di pelosok Madura.

Kampus Mengajar merupakan salah satu program Kampus Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang diselenggarakan Kemendikbud Ristek.

Program ini bertujuan untuk membantu pembelajaran di SD dan SMP yang terdampak pandemi terutama melalui peningkatan literasi dan numerasi, serta adaptasi teknologi.

Terakhir, Athi' berterima kasih banyak kepada sivitas akademika yang ada di UNY.

Seperti dosen dan tenaga pendidik yang telah memfasilitasi kegiatan-kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Baca juga: Ikut Ajang SBMPTN 2022? Ini 10 Prodi Saintek dan Sohum UB Paling Ketat

"Saya mendapat berbagai ilmu dan pengalaman baik yang bisa menyongsong masa depan," tukas Athi'.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau