Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 15/05/2022, 13:17 WIB
Albertus Adit

Penulis

KOMPAS.com - Beberapa hari lagi, tepatnya 17 Mei 2022, para calon mahasiswa perguruan tinggi negeri (PTN) akan mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2022.

Adapun pelaksanaan UTBK 2022 gelombang I digelar 17-23 Mei 2022. Sedangkan pelaksanaan UTBK 2022 gelombang II ialah 28 Mei - 3 Juni 2022.

Jika kamu peserta UTBK 2022, maka harus paham apa saja yang harus dipersiapkan. Tentu salah satunya ialah belajar dengan rajin.

Baca juga: LTMPT: 4 Hal Ini Harus Disiapkan Sebelum Pelaksanaan UTBK 2022

Melansir akun Instagram Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), Minggu (15/5/2022), ini yang harus dipersiapkan calon mahasiswa.

Berikut kutipan dari akun Instagram LTMPT:

Halo, Calon Mahasiswa Indonesia!

Setelah mengetahui tips persiapan sebelum pelaksanaan tes, Calon Mahasiswa juga perlu mengetahui hal-hal apa saja yang harus dilakukan pada saat hari pelaksanaan tes.

Untuk itu, mari kita simak bersama informasinya!

Tetap semangat dan selamat berjuang, Calon Mahasiswa Indonesia!

Informasi lengkap seputar PMB PTN 2022 dapat diakses langsung melalui laman Itmpt.ac.id dan media sosial @ltmptofficial

Tips sebelum ikuti UTBK 2022

Tapi sebelumnya, ini persiapan atau tips bagi para calon mahasiswa sebelum hari H mengikuti UTBK 2022. Berikut tips dari LTMPT:

1. Menjaga kesehatan dan disarankan Stay at Home.

Baca juga: Ini Cerita Alumnus Unhas Raih Gelar Doktor di Irlandia pada Usia 25

2. Wajib mencari informasi lokasi ujian dan syarat mengikuti UTBK melalui laman Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yaitu Pusat UTBK pilihan.

Hal ini dikarenakan beberapa Pusat UTBK yang tidak memperkenankan peserta untuk melakukan cek lokasi secara langsung.

3. Jika melihat lokasi gedung yang akan digunakan secara langsung pada H-1, tetap patuhi protokol kesehatan (prokes) pencegahan Covid-19 yaitu menggunakan masker dan menjaga jarak.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com