Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 23/01/2023, 10:55 WIB
Dian Ihsan

Penulis

KOMPAS.com - Situasi kehidupan sekarang ini semakin tak menentu yang menuntut mahasiswa harus adaptif dan kreatif menciptakan atau memanfaatkan peluang yang ada.

Selain itu, mahasiswa juga perlu belajar mengatur keuangan agar tidak terlalu boros yang bisa saja berdampak pada masa depan.

Baca juga: Ikut SNBP 2023 di Unesa, Perhatikan 4 Hal ini

Dosen Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB), Universitas Negeri Surabaya (Unesa) Dr. Moch. Khoirul Anwar mengungkapkan terdapat 7 cara yang bisa dilakukan mahasiswa agar bisa lebih hemat mengeluarkan biaya hidup sehari-hari.

1. Bisa bedakan antara kebutuhan dan keinginan

Pria yang merupakan ketua Jurusan Ekonomi Islam itu mengungkapkan salah satu yang menyebabkan mahasiswa boros yaitu tidak bisa membedakan antara kebutuhan dan keinginan. Keduanya sangat berbeda.

Seringkali mahasiswa terjebak mendahulukan hal-hal yang diinginkan ketimbang yang dibutuhkan.

Ketika memiliki budget, misalnya yang diutamakan adalah kebutuhan pokok terlebih dahulu. Karena mahasiswa tentunya masih kuliah, selanjutkan bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan perkuliahan.

"Keinginan seringkali ada hasrat untuk gaya-gayaan saja ketimbang melihat fungsi utamanya. Keinginan itu tidak ada habisnya. Semakin diikuti, semakin menjadi-jadi," ucap dia.

2. Rencanakan pengeluaran

Sebaiknya, mahasiswa membuat rencana pengeluaran bulanan. Ini bisa dirancang mulai dari apa saja yang dibutuhkan dan berapa budget yang harus dikeluarkan dalam satu bulannya.

Baca juga: 18.964 Mahasiswa UGM Peroleh Beasiswa Pendidikan

Selain itu juga perlu membuat semacam batasan maksimal budget yang perlu dikeluarkan.

Secara tidak langsung ini akan membiasakan mahasiswa dalam mencari cara bagaimana mendapatkan barang sesuai kebutuhan dengan modal yang secukupnya.

Rencana yang dibuat harus dievaluasi di akhir bulan atau saat menyusun rencana pengeluaran bulan berikutnya.

Jika off dari target berupa pengeluaran di atas batas maksimal, misalnya bisa dicarikan apa penyebabnya dan bisa dibenahi pada rencana bulan berikutnya.

3. Gunakan uang tunai

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau