Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wahai Mahasiswa yang Hobi Rebahan, Ini 7 Pekerjaan Sampingan Cocok Buat Kamu

Kompas.com - 13/11/2019, 16:54 WIB
Wahyu Adityo Prodjo,
Yohanes Enggar Harususilo

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Buat kamu mahasiswa yang hobi rebahan, ada kabar menarik nih! Meski rebahan identik dengan sesuatu yang malas, ternyata kamu bisa menghasilkan uang sambil rebahan.

Dikutip dari Rencanamu.id, ada beberapa jenis pekerjaan sampingan yang bisa kamu lakukan sambil rebahan. Tentunya kamu tetap bisa menghasilkan uang yang bisa dipakai buat jajan.

Berikut pekerjaan-pekerjaan sampingan yang bisa kamu coba.

1. Bisnis online

Dengan berbisnis online, kamu bisa banget lho bekerja bahkan sambil rebahan. Kamu bisa mulai bekerja mulai dari mempromosikan hingga memantau penjualan barang yang kamu jual.

Kamu cukup menyiapkan laptop, smartphone, dan koneksi internet. Dengan mempersiapkan hal tersebut tersebut, kamu sudah bisa mulai bekerja.

Baca juga: 4 Tips Sukses Mahasiswa Jadi Wirausahawan dari Rektor Universitas Pancasila

Namun perlu diingat, orang-orang yang berbisnis online pastinya akan bekerja lebih keras sebelumnya. Jadi dengan rebahan, pebisnis online tetap bisa bekerja.

2. Trading saham

Buat kamu yang ingin mencoba trading saham, sudah banyak aplikasi yang mempermudah kamu dalam trading saham. Kamu cukup menyiapkan smartphone dan internet untuk melakukan pekerjaan trading saham.

Seiring perkembangan teknologi, kamu saat ini tak perlu memantau pergerakan grafik saham di komputer dan duduk berjam-jam untuk menjual dan membeli saham. Kamu bisa memantau pergerakan grafik saham melalui smartphone sambil rebahan.

3. Admin media sosial

Siapa yang tak punya media sosial? Gak mungkin dong rasanya di era saat ini tidak punya media sosial.

Di media sosial, kamu biasanya suka melihat akun-akun perusahaan, kan? Nah di balik postingan-postingan kreatif, merespon keluhan pelanggan, dan lainnya merupakan tugas admin media sosial.

Kamu bisa mencoba bekerja sebagai admin media sosial. Kamu bisa mengerjakan pekerjaan sebagai admin media sosial sambil rebahan asal kamu memahami apa yang dikerjakan.

4. Freelance writer

Nah, pekerjaan freelance writer juga terkenal fleksibel. Kamu bisa mengerjakan tugas membuat artikel atau tulisan bahkan sambil rebahan.

Ada pekerjaan yang termasuk ke dalam freelance writer seperti copywriter, content writer, editor dan sebagainya.

Lagi-lagi kamu cukup membutuhkan laptop, smartphone, dan jaringan internet. Kamu tinggal berkreasi dalam merangkai kata menjadi suatu artikel yang menarik untuk dibaca.

5. Freelance graphic designer

Buat kamu yang suka mendesain terutama graphic design, pekerjaan freelance graphic designer bisa banget nih dicoba. Sebagai seorang freelance, kamu bebas mengerjakan pekerjaanmu dengan nyaman seperti sambil rebahan.

Tentunya pekerjaan kreatif seperti graphic design, perlu suasana mendukung untuk mencari inspirasi, ya kan? Cukup siapkan laptop dan internet, kamu bisa langsung mengerjakan pekerjaanmu.

6. Jasa review

Era saat ini banyak merek yang membutuhkan review mulai dari produk, tempat makan, atau barang di website maupun media sosial. Biasanya kamu akan mendapatkan keuntungan mulai dari diskon hingga uang tambahan.

Sebagai reviewer, kamu bisa juga dikirimkan produk dan lalu menulis review di media sosial hingga website.

7. Jual beli website

Buat kamu yang suka mengotak-atik website, jual beli website menarik dicoba. Kamu bisa menjual website yang telah kamu desain sesuai dengan kebutuhan hingga bahkan menjual domain website yang telah kamu punya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com