KOMPAS.com - Bagi calon mahasiswa apakah sudah paham perbedaan vokasi dan sarjana? Apakah sudah menentukan jurusan kuliah yang cocok dengan minat dan bakat?
Tapi sebelumnya, apa itu vokasi, dan bagus yang mana dengan pendidikan akademik? Vokasi tentu identik dengan banyak praktik. Sedangkan sarjana lebih ke akademiknya.
Melansir laman Akupintar, berikut ini penjelasan mengenai perbedaan vokasi dan sarjana yang harus dipahami oleh calon mahasiswa.
Baca juga: Yuk Mengenal Lebih Dekat Sekolah Vokasi UGM
Pendidikan vokasi adalah pendidikan tinggi yang menunjang penguasaan keahlian terapan tertentu.
Atau biasa dikenal juga sebagai program diploma, pendidikan vokasi membekali kita dengan keahlian terapan atau keterampilan teknis yang diperlukan pada bidang pekerjaan tertentu.
Program Vokasi D1
Program Diploma 1 (D1) memiliki masa studi satu tahun atau dua semester dengan beban 32 SKS. Alumni pendidikan vokasi D1 bergelar Ahli Pratama (A.P.), misalnya Ahli Pratama Pelayaran (A.P.Pel.), Ahli Pratama Komputer (A.P.Kom.), atau Ahli Pratama Pariwisata (A.P.Par.).
Program Vokasi D2
Diploma 2 (D2) memiliki masa studi dua tahun atau empat semester dengan beban 64 SKS. Alumni pendidikan vokasi D2 bergelar Ahli Muda (A.Ma.).
Misalnya Ahli Muda Pelayaran (A.Ma.Pel.), Ahli Muda Pendidikan (A.Ma.Pd.), Ahli Muda Perpustakaan (A.Ma.Pust.), Ahli Muda Pengujian Kendaraan Bermotor (A.Ma.P.K.B.), dan lain-lain.
Program Vokasi D3
Diploma 3 (D3) memiliki masa studi tiga tahun atau enam semester dengan beban 112 SKS. Alumni pendidikan vokasi D3 bergelar Ahli Madya (A.Md.).
Misalnya Ahli Madya Akuntansi (A.Md.Akun.), Ahli Madya Asuransi dan Aktuaria (A.Md.A.A.), Ahli Madya Analisis Kesehatan (A.Md.A.K.), Ahli Madya Pelayaran (A.Md.Pel.), dan lain sebagainya.
Baca juga: 15 Kampus Terbaik di Indonesia Versi Webometrics 2022, UI Teratas
Program Vokasi D4
Diploma 4 (D4) memiliki masa studi empat tahun atau delapan semester dengan beban 144 SKS. Alumni pendidikan vokasi D4 bergelar Sarjana Terapan (S.Ter.), misalnya Sarjana Terapan Teknik (S.Tr.T) atau Sarjana Terapan Matematika dan Ilmu Alam (S.Tr.Si).