Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perbedaan Hotel, Hostel, dan Motel yang Harus Diketahui Siswa

Kompas.com - 07/07/2023, 06:07 WIB
Albertus Adit

Penulis

KOMPAS.com - Saat liburan bersama keluarga di luar kota dan tidak ada sanak saudara, maka akan butuh penginapan untuk istirahat dan bermalam.

Biasanya, kita akan berjumpa dengan hotel. Tentu ada banyak hotel di mana saja. Ada pula tempat penginapan lainnya.

Selain hotel, ada pula tempat penginapan lain. Yakni hostel dan juga motel. Lantas, apa perbedaannya?

Melansir laman Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi, Rabu (5/7/2023), Rizki Idrus Setiadi, Guru Jurusan Perhotelan, SMKN 1 Takengon, Aceh memberikan penjelasannya.

Baca juga: 3 Tanaman Herbal Penurun Kolesterol, Info Ditjen Vokasi

Jadi, para siswa tentu juga harus paham akan perbedaan dari hotel, hostel dan motel. Meski mirip, tetapi ada perbedaan.

Hotel

Di telinga kita lebih sering mendengar istilah hotel dibanding dua istilah lainnya. Hal ini tidaklah salah karena kita lebih sering menjumpainya saat bepergian ke mana pun.

Hotel merupakan tempat paling umum bagi wisatawan untuk menginap ketika mereka berkunjung ke suatu daerah.

Selain itu, fasilitas yang ditawarkan cukup berbeda dari hostel dan motel. Di hotel kalian bisa menginap bak memiliki kamar pribadi lengkap beserta kamar mandi pribadi dan fasilitas pribadi lainnya yang tersedia di kamar.

Baca juga: 3 Manfaat Bambu Spa bagi Kesehatan, Info Ditjen Vokasi

Hostel

Tetapi berbeda dengan kamar hotel, kamar hostel didesain seperti asrama. Artinya jika kalian memilih hostel untuk tempat istirahat berarti kalian harus siap berbagi kamar dengan orang lain.

Tak hanya kamar tidur saja, fasilitas kamar mandi yang didapatkan pun akan diperuntukkan untuk bersama.

"Hostel itu seperti rumah bersama, tidak ada yang melayani seperti staf yang ada di hotel. Staf yang ada di sana pun biasanya bertugas hanya untuk menunjukkan tempat yang akan digunakan," ujar Rizki dikutip dari laman Ditjen Vokasi.

Motel

Adapun motel merupakan tempat penginapan yang cukup berkembang di Amerika. Fasilitasnya juga hampir sama seperti hotel.

Yakni kalian masih bisa mendapatkan kamar tidur dan kamar mandi pribadi tetapi kualitasnya masih di bawah hotel.

Akan tetapi di sini kalian juga harus bisa mandiri karena jika menginap di motel kalian tidak bisa mendapatkan pelayanan selengkap jika kalian menginap di hotel.

Baca juga: Cara Membuat Kentang Balado, Siswa Yuk Coba di Rumah

Jika di hotel kalian bisa melihat staf-staf yang kapan saja bisa membantu, tetapi jika menginap di motel kalian hanya bisa melihat petugas resepsionis dan petugas kebersihan saja.

Jadi itulah perbedaan hotel, hostel dan motel yang harus diketahui oleh siswa. Apalagi bagi siswa SMK Jurusan Perhotelan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com