KOMPAS.com - Perjuangan untuk menjadi seorang dokter gigi tidaklah mudah bagi wanita yang satu ini. Pasalnya, Tati Sri Rahmawati (26) harus melalui proses yang berat.
Tati yang lahir di Ciamis ini ternyata berasal dari keluarga sederhana. Ayahnya seorang kernet bus dan ibunya hanya seorang ibu rumah tangga.
Namun, keinginan Tati untuk menjadi dokter gigi tetaplah besar. Meski dari keluarga sederhana, dia tidak berkecil hati.
Malah, anak sulung dari 4 bersaudara ini justru ingin kuliah dan mewujudkan mimpinya tersebut menjadi dokter gigi.
Menurut dia, alasan untuk kuliah karena ingin menaikkan derajat orangtua serta menyekolahkan ketiga adiknya.
Ternyata, jalan Tati dipermudah. Yakni diterima S1 Pendidikan Dokter Gigi Universitas Jenderal Soedirman ( Unsoed) Purwokerto, Jawa Tengah pada tahun 2011.
Hanya saja, perjalanan saat kuliah salah satunya biaya kuliah di kampus itu tidaklah sedikit.
Ini karena ayah Tati kerja sebagai kernet bus dan merasa tidak cukup upahnya untuk membiayai pendidikan Tati.
"Awalnya orangtua ragu dan khawatir tidak mampu membiayai kuliah saya. Tapi berkat dukungan dari semua pihak, kami percaya Tuhan pasti akan memberikan rezeki dan optimistis bisa menjalani semuanya sampai akhir," kata Tati, Selasa (17/9/2019).
Jalan satu-satunya yakni orangtua Tati menjual tanah. Beberapa bidang tanah secara perlahan habis untuk biaya kuliah Tati.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan