Kampus Merdeka, 8 Kegiatan Mahasiswa Luar Kampus yang Bisa Jadi SKS

Kompas.com - 25/01/2020, 12:45 WIB
Albertus Adit,
Yohanes Enggar Harususilo

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Baru-baru ini Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim kembali meluncurkan kebijakan Merdeka Belajar.

Kali ini, programnya bertajuk Kampus Merdeka. Dalam program itu juga terdapat empat penyesuaian kebijakan di lingkup pendidikan tinggi.

"Kebijakan Kampus Merdeka ini merupakan kelanjutan dari konsep Merdeka Belajar," ujar Nadiem Makarim dalam rapat koordinasi kebijakan pendidikan tinggi di Gedung D kantor Kemendikbud, Senayan, Jakarta, Jumat (24/1/2020).

Dalam kebijakan Kampus Merdeka yang keempat isinya mengenai pemberian hak kepada mahasiswa untuk mengambil mata kuliah di luar prodi dan melakukan perubahan definisi Satuan Kredit Semester (SKS).

Baca juga: Kebijakan Kampus Merdeka, Kegiatan Belajar di Luar Kampus Diberikan Bobot SKS

Menurut Nadiem, terdapat perubahan pengertian mengenai SKS. Setiap SKS diartikan sebagai 'jam kegiatan', bukan lagi 'jam belajar'.

Kegiatan di sini berarti belajar di kelas. Ada 8 contoh kegiatan mahasiswa yang dapat dilakukan di luar kampus asal, antara lain:

1. Magang/praktik kerja

Nantinya, mahasiswa bisa ikut kegiatan magang di sebuah perusahaan, yayasan nirlaba, organisasi multilateral, institusi pemerintah, maupun perusahaan rintisan (startup).

Selama magang, mahasiswa itu wajib dibimbing oleh seorang dosen atau pengajar. Tujuannya agar teori di kampus bisa diterapkan di tempat magang tersebut.

2. Proyek di desa

Ada satu hal yang menarik disini. Sebab, kegiatan ini hampir sama dengan Kuliah Kerja Nyata (KKN). Hanya saja, mahasiswa akan dilibatkan pada proyek yang ada di desa.

Proyek sosial ini untuk membantu masyarakat di pedesaan atau daerah terpencil dalam membangun ekonomi rakyat, infrastruktur, dan lainnya.

Kegiatan ini dapat dilakukan bersama dengan aparatur desa (kepala desa), BUMDes, Koperasi, atau organisasi desa lainnya.

3. Mengajar di sekolah

Baca juga: Kebijakan Kampus Merdeka, Mahasiswa S1 Bisa Ambil Mata Kuliah Lintas Prodi

Selain mendapat ilmu dari kampus, mahasiswa dituntut untuk melakukan kegiatan mengajar di sekolah. Ini bisa dilakukan di SD, SMP, atau SMA.

Kegiatan dilakukan selama beberapa bulan dan sekolahnya bisa di kota atau di daerah terpencil.

Nantinya, mahasiswa yang mengambil kegiatan di luar kampus dari program Kampus Merdeka ini akan difasilitasi langsung oleh Kemendikbud.

4. Pertukaran pelajar

Salah satu kegiatan di luar kampus ini pasti banyak diminati mahasiswa. Sebab, mahasiswa mengambil kelas atau semester di perguruan tinggi luar negeri maupun dalam negeri.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


komentar di artikel lainnya
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau