Kisi-kisi Ujian SD 2020 Disdik DKI Jakarta, Mapel Matematika

Kompas.com - 12/02/2020, 16:46 WIB
Albertus Adit

Penulis


KOMPAS.com - Bagi siswa kelas VI SD, ujian sekolah diselenggarakan beberapa bulan lagi. Agar mendapatkan nilai sesuai harapan, maka sebaiknya belajar dari sekarang.

Belum lama ini, Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi DKI Jakarta mengeluarkan kisi-kisi untuk pembuatan soal ujian sekolah bagi SD tahun pelajaran 2019/2020.

Kisi-kisis penulisan soal Ujian Sekolah/Madrasah Berstandar Daerah (US/M-BD) Tahun Pelajaran 2019/2020 itu ditayangkan di laman resmi Disdik Provinsi DKI Jakarta pada 6 Februari 2020.

Jadi, sebaiknya siswa kelas VI SD agar belajar dari kisi-kisi ujian SD tersebut. Jika sebelumnya Kompas.com menyampaikan kisi-kisi mata pelajaran (mapel) Bahasa Indonesia, kali ini akan disampaikan kisi-kisi Matematika.

Baca juga: Giliran SD, Ini Kisi-kisi Ujian Sekolah 2020, Mapel Bahasa Indonesia

1. Bilangan

Materi

a. Operasi hitung bilangan cacah

  • Siswa dapat menentukan hasil operasi hitung penjumlahan dan pengurangan pada bilangan cacah. (yang terdiri dari 4 angka atau lebih).
  • Siswa dapat menyelesaikan masalah penalaran yang melibatkan operasi perkalian dan pembagian bilangan cacah berkaitan dengan kegiatan jual beli.

b. Operasi hitung bilangan bulat

  • Siswa dapat menentukan operasi hitung campuran (penjumlahan dan penggurangan) bilangan bulat (minimal tiga bilangan dua angka).

c. Operasi hitung bilangan pangkat dua dan tiga, akar pangkat dua dan tiga

  • Siswa dapat menentukan hasil operasi hitung penjumahan atau pengurangan bilangan pangkat tiga dan akar pangkat tiga.
  • Siswa dapat menyelesaikan masalah penalaran yang melibatkan operasi hitung bilangan pangkat dua atau akar pangkat dua.

d. KPK dan FPB

  • Siswa menentukan KPK dari tiga bilangan, dua angka dalam bentuk faktorisasi.
  • Siswa dapat menyelesaikan masalah penalaran yang berkaitan dengan FPB yang bertemakan pendidikan.

e. Pecahan

  • Siswa dapat mengurutkan pecahan dari besar ke kecil atau sebaliknya yang terdiri dari empat bilangan yang melibatkan berbagai bentuk pecahan.
  • Siswa dapat menentukan hasil operasi hitung penjumlahan dan pengurangan pecahan biasa dan campuran.
  • Siswa dapat menentukan hasil perkalian atau pembagian dua bilangan pecahan desimal (dua angka di belakang dan satu angka di belakang koma).
  • Siswa dapat menyelesaikan masalah penalaran yang melibatkan operasi hitung bilangan pecahan persen yang bertemakan kegiatan ekonomi.

Baca juga: Kisi-kisi UN 2020 SMALB Ketunaan Daksa: Mapel Matematika

f. Perbandingan

  • Siswa dapat menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan pecahan sebagai perbandingan.
  • Siswa dapat menyelesaikan soal tentang skala, jarak pada peta, atau jarak sebenarnya yang berkaitan dengan tema tertentu.

2. Geometri dan pengukuran

Materi

a. Satuan ukuran kuantitas, satuan berat, satuan panjang, satuan waktu, satuan volum

  • Siswa dapat menyelesaikan soal yang berkaitan dengan operasi hitung konversi satuan berat yang berbeda.
  • Siswa dapat menyelesaikan soal yang berkaitan dengan operasi hitung konversi satuan panjang yang berbeda.
  • Siswa dapat menyelesaikan soal yang berkaitan dengan operasi hitung konversi satuan waktu yang berbeda.
  • Siswa dapat menyelesaikan soal yang berkaitan dengan operasi hitung konversi satuan kuantitas yang berbeda.
  • Siswa dapat menyelesaikan masalah penalaran yang berkaitan dengan volume,waktu dan debit pada benda cair.
  • Siswa dapat menyelesaikan masalah penalaran yang berkaitan dengan waktu, jarak, dan kecepatan.

b. Luas dan keliling segiempat

  • Disajikan bangun datar segi empat dengan ukurannya, siswa dapat menentukan luas bangun datar tersebut.

c. Sifat, Luas dan Keliling lingkaran

  • Siswa dapat menentukan keliling bangun lingkaran atau bagian dari lingkaran (setengah, seperempat, atau tiga perempat) jika diketahui jari-jari atau diameter.
  • Disajikan sifat-sifat bangun datar, siswa dapat mengindentifikasi sifat- sifat bangun datar tertentu.
  • Disajikan dua bangun datar yang berbeda, siswa dapat menentukan luas irisan (luas yag diarsir) dari kedua bangun datar tersebut.
  • Siswa dapat menyelesaikan masalah penalaran yang berkaitan dengan luas bangun datar (lingkaran atau segiempat)

Baca juga: Kisi-kisi UN 2020 SMA Jurusan IPS: Mapel Matematika

d. Sifat-sifat bangun ruang

  • Disajikan sifat-sifat bangun ruang, siswa dapat menentukan bangun ruang tersebut.
  • Disajikan gambar balok beserta ukurannya, siswa dapat menentukan luas permukaannya.
  • Disajikan gambar prisma segitiga siku-siku beserta ukurannya, siswa dapat menghitung volume bangun ruang tersebut.
  • Disajikan gambar tabung beserta ukurannya, siswa dapat menghitung volume bangun tabung.
  • Siswa dapat menghitung volume dari gabungan dua bangun ruang yang berbeda (kubus dan balok).
  • Siswa dapat menyelesaikan masalah penalaran yang berkaitan dengan volume bangun ruang (kubus, balok, atau tabung) yang sudah diketahui 1/4 atau 1/2 dari volume bangun tersebut.

e. Koordinat kartesius

  • Siswa dapat menentukan salah satu koordinat pada diagram kartesius untuk membentuk bangun datar.

f. Simetri dan pencerminan

  • Disajikan gambar bangun datar, siswa dapat menentukan hasil pencerminan bangun datar tersebut.
  • Siswa dapat menentukan hasil bayangan dari rotasi bangun datar dengan pusat putaran yang ditentukan.

3. Pengolahan data

Materi

a. Penyajian data dalam bentuk tabel, diagram batang dan diagram lingkaran

  • Disajikan data bertemakan bidang pertanian, siswa dapat menyajikan data tersebut dalam bentuk tabel.
  • Disajikan data bertemakan pendidikan, siswa dapat menyajikan data tersebut dalam bentuk diagram batang.
  • Disajikan diagram lingkaran, siswa dapat menentukan bagian data dari diagram tersebut.
  • Disajikan diagram garis bertemakan pariwisata, siswa dapat menyimpulkan hal-hal yang berkaitan dengan diagram tersebut.

Baca juga: Kisi-kisi UN 2020 SMA Jurusan IPA: Mapel Matematika

b. Rata-rata hitung dan modus

  • Disajikan diagram batang bertemakan pendidikan, siswa dapat menentukan rata-rata nilai data tersebut.
  • Siswa dapat menyelesaikan masalah penalaran yang berkaitan dengan modus bertemakan sosial.
  • Disajikan dua puluh data acak bertemakan pendidikan, siswa dapat menentukan median dari data tersebut.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Cerita Novika, Alumnus UGM Jadi Penyuluh Pertanian di Daerah 3T

Cerita Novika, Alumnus UGM Jadi Penyuluh Pertanian di Daerah 3T

Edu
Kisah Pak Theo, Guru yang Mengajar Anak Suku Moskona di Teluk Bintuni, Papua Barat

Kisah Pak Theo, Guru yang Mengajar Anak Suku Moskona di Teluk Bintuni, Papua Barat

Edu
Profil Wamildan Tsani Panjaitan, Dirut Baru Garuda yang Lulusan Tanus  dan AAU

Profil Wamildan Tsani Panjaitan, Dirut Baru Garuda yang Lulusan Tanus dan AAU

Edu
BRIN Beri Beasiswa Program Degree By Research bagi S2-S3, Ada Bantuan UKT dan Riset

BRIN Beri Beasiswa Program Degree By Research bagi S2-S3, Ada Bantuan UKT dan Riset

Edu
Ubah Wajah Industri Jamu, Irwan Hidayat Raih Gelar Honoris Causa dari Unnes

Ubah Wajah Industri Jamu, Irwan Hidayat Raih Gelar Honoris Causa dari Unnes

Edu
“Pangan Kasih dari Hati ke Rasa”, Gerakan Solidaritas Orang Muda untuk Akses Pangan

“Pangan Kasih dari Hati ke Rasa”, Gerakan Solidaritas Orang Muda untuk Akses Pangan

Edu
Inovasi Siswa SMAN 8 Purworejo, Bikin Lampu Otomatis hingga Buka Pintu dengan KTP

Inovasi Siswa SMAN 8 Purworejo, Bikin Lampu Otomatis hingga Buka Pintu dengan KTP

Edu
Perkuat Pendidikan Indonesia, Yasbil Luncurkan 'Beasiswa Anak Teladan Indonesia 2025'

Perkuat Pendidikan Indonesia, Yasbil Luncurkan "Beasiswa Anak Teladan Indonesia 2025"

Edu
Tips Tembus Publikasi di Jurnal Bereputasi ala Pakar dari Ural Federal University, Rusia

Tips Tembus Publikasi di Jurnal Bereputasi ala Pakar dari Ural Federal University, Rusia

Edu
Kisah Prof. Rainiyati, 12 Tahun Rampungkan Usaha Jadi Guru Besar Unja

Kisah Prof. Rainiyati, 12 Tahun Rampungkan Usaha Jadi Guru Besar Unja

Edu
Cerita Alumni Telkom University, Ikut Desain Mobil Kepresidenan MV3 Garuda

Cerita Alumni Telkom University, Ikut Desain Mobil Kepresidenan MV3 Garuda

Edu
Perkuat “Growth Mindset”, 516 Beswan Djarum Diharapkan Temukan Potensi Diri

Perkuat “Growth Mindset”, 516 Beswan Djarum Diharapkan Temukan Potensi Diri

Edu
Mendikdasmen Ingin Ada Pramuka Bhayangkara di Sekolah, Apa Itu?

Mendikdasmen Ingin Ada Pramuka Bhayangkara di Sekolah, Apa Itu?

Edu
Tangguhkan Gelar Doktor Bahlil, UI Akui Harus Lakukan Perbaikan Internal

Tangguhkan Gelar Doktor Bahlil, UI Akui Harus Lakukan Perbaikan Internal

Edu
Cerita 2 Profesor Perempuan Unej, Susul Suami Jadi Guru Besar di Fakultas yang Sama

Cerita 2 Profesor Perempuan Unej, Susul Suami Jadi Guru Besar di Fakultas yang Sama

Edu
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau