KOMPAS.com - Beberapa pemerintah daerah telah melakukan kebijakan belajar di rumah bagi para siswa, termasuk Provinsi Aceh yang telah menerapkan kebijakan ini sejak minggu lalu (15/3/2020).
Kebijakan ini tidak menyurutkan siswa dan sekolah untuk tetap melakukan proses belajar dengan melakukan beragam inovasi pembelajaran.
Salah satunya dilakukan Sekolah Teuku Nyak Arif Fatih Putri Bilingual School, Aceh yang menerapkan e-learning sebagai alternatif pembelajaran secara daring selama masa karantina mandiri berlangsung.
Seperti apa?
Baca juga: Belajar di Rumah Diperpanjang, Kemendikbud: Berikan Materi Life Skill dan Karakter
Program pembelajaran daring yang disebut "Fatih E-Learning" ini resmi dilaksanakan pada hari Rabu (18/3/2020) dengan jadwal yang telah dipersiapkan.
Setiap guru juga mengirimkan tautan daily program routine atau program rutin harian untuk mengecek aktivitas harian setiap siswa.
Tidak hanya proses belajar, aktivitas tersebut meliputi, kegiatan Shalat Fardhu, Shalat Sunnah Dhuha, membaca buku, bersalawat minimal 100 kali, dan beberapa rutinitas harian lainnya.
"Program E-Learning ini diharapkan dapat menciptakan suasana kebersamaan bersama keluarga yang efektif dengan belajar dan melakukan berbagai kegiatan aktivitas harian bersama orangtua di rumah," ujar perwakilan Yayasan Teuku Nyak Arif Fatih Putri Bilingual School, Mustafa Cakallioglu melalui rilis resmi (27/3/2020).
Untuk membantu para siswa dan orangtua, "Fatih E-Learning" telah dipersiapkan dengan pembuatan akun email resmi untuk seluruh siswa-siswi SD-SMP-SMA Sekolah Teuku Nyak Arif Fatih Putri Bilingual School.
Dengan pembuatan akun email tersebut, diharapkan para siswa dan orangtua dapat lebih mudah dalam mengakses kedua platform yang telah disepakati.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.