Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mahasiswa, Lakukan 6 Hal Ini Ketika di Rumah Aja

Kompas.com - 12/04/2020, 09:43 WIB
Albertus Adit

Penulis

KOMPAS.com - Sudah hampir sebulan ini pemerintah mengimbau seluruh masyarakat untuk tetap tinggal di rumah saja. Ini karena penyebaran virus corona atau Covid-19 kian masif.

Bagi mahasiswa yang juga mengikuti pembelajaran jarak jauh, tentu merasa jenuh karena setiap hari berada di rumah. Tapi, banyak hal yang bisa dilakukan selama di rumah aja.

Apa itu? Berikut ini 6 hal bisa dilakukan mahasiswa selama di rumah aja yang dirangkum dari Rencanamu.id:

1. Kerjakan tugas kuliah

Saat ada tugas kuliah dari dosen lewat pembelajaran daring, maka sebaiknya segera dikerjakan. Jangan ditunda-tunda.

Baca juga: Bantu Mahasiswa Terdampak Corona, Karyawan UNS Berdonasi Hampir Rp 1 M

Usahakan diutamakan PR kuliah dari dosen. Jika sudah selesai, maka kamu bisa melakukan tugas lain atau aktivitas yang lainnya.

2. Merangkum materi

Jika kamu sudah menyelesaikan tugas-tugas kuliah, tentu kamu punya waktu luang. Jadi, kamu bisa pakai untuk memperdalam materi kuliah.

Caranya bisa dengan membuat buku catatan khusus yang berisikan rangkuman materi kuliah selama kamu di rumah aja. Ini bisa bermanfaat banget pas kamu sudah aktif ke kampus dan tidak akan keteteran materi kuliahnya.

3. Baca buku

Ketika ada waktu luang, sebaiknya kamu pakai untuk membaca buku. Bisa buku novel, fiksi, biografi, atau buku kuliah juga bisa.

Harapannya, kebiasaan baik ini bisa terus kamu lakukan atau menjadi kebiasaan. Tapi pada saat situasi darurat corona ini kamu juga bisa membaca berita atau informasi yang baik. Dan tetap mengikuti anjuran dari pemerintah.

4. Menyusun jadwal

Selain ikut pembelajaran daring, kamu juga bisa menyusun jadwal lain. Misalnya jadwal bimbingan dengan dosen. Namun tentunya dilakukan secara daring.

Jadi, jadwal akan tersusun dengan rapi dan tidak ada yang terlewatkan. Ini juga bisa melatih kedisiplinan kamu meski berada di rumah aja.

5. Bersih-bersih kamar

Karena sebelumnya kamu sibuk dengan beragam aktivitas di kampus, kali ini harus mengerjakan semuanya dari rumah. Mumpung di rumah, kamu bisa meluangkan waktu untuk membersihkan kamarmu.

Jadi, kini adalah waktu untuk memperhatikan kebersihan kamarmu. Cobalah untuk merapikan berkas-berkas kuliah yang ada di rak buku. Susun ulang mana yang masih terpakai dan tidak.

Bisa pula dengan membongkar lemari dan merapikan baju-baju mana saja yang masih layak dan tidak. Selain kamar rumah, atau kosmu rapi, tentu kamarmu jadi lebih bersih, sehat dan terhindar dari virus.

6. Olahraga dan istirahat

Setelah beraktivitas, tentu ketika akhir pekan kamu bisa meluangkan waktu khusus untuk tubuhmu, yakni beristirahat.

Baca juga: Begini Konsep Olahraga di Rumah dari Dekan FKOR UNS

Sebelum beristirahat, kamu bisa melakukan aktivitas atau mengerjakan sesuatu yang menyenangkan seperti hobi. Jangan lupa untuk berolahraga agar kamu tetap sehat, serta mengonsumsi makanan bergizi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau