Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 14/02/2021, 14:00 WIB
|

KOMPAS.com - Bagi siswa kelas 12, mungkin ada yang merasa galau dalam menentukan jurusan di perguruan tinggi. Hal yang pertama sebelum menentukan jurusan yakni ketahui dulu apa hal yang menjadi kesukaanmu atau pelajaran yang kamu kuasai.

Jika kamu sudah menentukan jurusan sesuai minat, pasti lebih semangat dalam menjalani perkualiahan dan bisa cepat menyelesaikan gelar sarjanamu.

Nah, bagi kalian yang suka berhitung atau suka pelajaran Matematika, ada beberapa jurusan di perguruan tinggi yang cocok untuk kalian.

Merangkum laman resmi Institut Teknologi Batam (iteba.ac.id) ada beberapa jurusan di perguruan tinggi bagi kalian yang gemar berhitung.  

Baca juga: Suka Matematika dan Pemetaan? Jurusan Geodesi Bisa Jadi Pilihan

1. Ilmu Ekonomi

Jurusan Ilmu Ekonomi, terutama Ekonomi Makro, memerlukan analisis yang tepat. Tidak hanya berdasarkan teori, Ilmu Ekonomi Makro membahas permasalahan ekonomi secara luas dengan cakupan negara atau antarnegara.

Saat mempelajari Ekonomi Makro membutuhkan pendekatan secara matematis. Terutama menggunakan teknik aljabar. Kemudian, hasil proses matematis ini digunakan untuk merumuskan kebijakan yang tepat dalam sebuah negara.

Karena jurusan ini membutuhkan analisis dengan pendekatan matematis, Ilmu Ekonomi dapat menjadi salah satu pilihan jurusan bagi kamu yang suka menghitung.

2. Matematika

Bagi sebagian pelajar, Matematika kerap dianggap sebuah momok. Tapi ada juga pelajar yang suka sekali dengan pelajaran yang satu ini.

Jurusan Matematika tentunya sangat cocok dengan kesukaan kalian. Di jurusan ini, kalian akan mempelajari penerapan Ilmu Matematika dalam identifikasi, analisis, dan penyelesaian berbagai persoalan dengan pendekatan matematis.

Di jurusan Matematika, kalian akan mempelajari Ilmu Logika, Aljabar, dan Statistika. Jurusan ini dapat mengantarkanmu menjadi seorang Big Data Analyst yang kini banyak dibutuhkan oleh perusahaan.

Baca juga: Mahasiswa Wajib Baca, Ini 4 Tips Mencari Judul Skripsi yang Menarik

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+