Dalam webinar mengemuka dunia pendidikan Indonesia mengalami berbagai hambatan dalam proses pembelajaran di era pandemi Covid-19 saat ini. Pelaksanaan pembelajaran yang dilaksanakan secara jarak jauh atau daring menimbulkan banyak masalah.
Tidak hanya masalah tentang ketersediaan dan kestabilan jaringan internet, kepemilikan gawai atau dana untuk membeli kuota internet, tetapi juga masalah-masalah lain seperti kemampuan guru dalam memilih dan memadu-padankan metode pedagogi yang ada untuk dimanfaatkan dalam kegiatan pembelajaran jarak jauh atau daring ini.
Menurut Laporan terakhir UNICEF di akhir 2020, terdapat sepertiga anak-anak di dunia yang tidak dapat menikmati sekolah selama masa pandemi karena mereka tidak memiliki akses ke teknologi informasi.
Kemampuan guru dan kepemimpinan kepala sekolah dalam mengelola kegiatan pembelajaran makin diperlukan terutama untuk daerah-daerah yang masih belum mendapat jaringan internet.
Baca juga: UI Corpora Bersama Primagama Tingkatkan Pendidikan Vokasi Digital
Permasalahan pembelajaran di era pandemi Covid-19 ini, tentu dapat menghambat tercapainya tujuan SDGs khususnya dalam mewujudkan pendidikan yang berkualitas.
Di sisi lain, Pemerintah Indonesia dari tujuan SDGs yang ada kemudian menetapkan target tujuan pendidikan sampai tahun 2030 sudah tercapai, yakni: