Dia menekankan, tentu saja akan belajar yang maksimal sehingga bisa meraih prestasi baik di dalam maupun di luar kampus untuk membanggakan almamater dan keluarga.
Hal serupa diungkapkan Akbar Wildhanata. Remaja kelahiran, 24 November 2005 itu juga mengikuti program akselerasi sehingga berhasil menjadi mahasiswa di usia yang sabfat muda. Dia tak menampik kelas akselerasi menuntutnya belajar lebih rajin dari biasanya.
Selain itu, juga harus pandai manajemen waktu sehingga belajar tidak hanya banyak, tetapi juga efektif.
"Mungkin teman-teman akselerasi lainnya juga sama. Kalau saya harus cari waktu belajar yang pas. Sehingga meski belajar banyak, tetap efektif," ungkap Akbar.
Baca juga: 15 Universitas Swasta Terbaik di Indonesia Versi SIR 2022
Akbar memilih Unesa sebagai perguruan tinggi untuk melanjutkan pendidikan selain karena alasan lokasi yang dekat dengan rumahnya. Selain itu dia memilih Unesa karena merupakan salah satu perguruan tinggi negeri dengan reputasi bagus.
"Unesa juga memiliki prodi Teknik Elektro yang menjadi tujuan saya dan alhamdulillah saya diterima melalui jalur SNMPTN 2022," imbuh Akbar.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.