Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Begini 4 Cara Terhubung ke Metaverse untuk Belajar hingga Berkarier

Kompas.com - 14/04/2022, 09:08 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Ayunda Pininta Kasih

Tim Redaksi

2. Lifelogging

Ada pula teknologi yang disebut lifelogging. Pengertian lifelogging adalah aktivitas perekaman aktivitas seseorang dalam berbagai bentuk.

Salah satu contohnya adalah perekaman informasi di media sosial lewat kamera. Dalam konsep metaverse, lifelogging dapat memperkuat konektivitas dari setiap individu secara digital.

Baca juga: Indofood CBP Buka Banyak Lowongan Kerja Lulusan SMA-SMK dan D3-S1

3. Virtual Reality

Selanjutnya adalah komunikasi lewat virtual reality. Kamu bisa memahami pengertian virtual reality lewat penggambaran yang ada dalam film serta novel Ready Player One.

Dalam virtual reality, kamu bisa menjelajahi lingkungan artifisial selayaknya seperti dunia nyata. Salah satu platform virtual reality yang populer adalah Zepeto.

Banyak orang beranggapan bahwa Zepeto adalah platform virtual reality yang sangat mendekati dunia metaverse. Di sini, kamu dapat melakukan interaksi lewat avatar. Bahkan, kamu bisa mendesain avatar sesuai dengan penampilan di dunia nyata atau melakukan perubahan yang memanfaatkan teknologi augmented reality.

Zepeto bukanlah satu-satunya platform virtual reality yang menawarkan pengalaman layaknya metaverse. Kamu bisa pula memperoleh pengalaman serupa lewat platform metaverse dengan menjelajahi virtual reality Roblox. Faktanya, saat ini banyak perusahaan dan institusi yang memanfaatkan virtual reality sebagai sarana berkomunikasi.

Baca juga: Bank Mandiri Buka Lowongan Staf Perbankan D3-S1 di 13 Wilayah

4. Mirror World

Terakhir, kamu juga perlu memahami tentang mirror world. Istilah ini merujuk penggambaran dunia nyata secara realistis dalam dunia digital. Salah satu contoh mirror world yang populer adalah Google Earth.

Google Earth mengumpulkan data-data yang akurat melalui satelit. Lewat data-data tersebut, kamu bisa menggunakan Google Earth selayaknya sebuah aplikasi peta. Kamu dapat mengecek kondisi di sekitar tempat tinggal atau bahkan tempat-tempat jauh yang sulit dijangkau seperti jalanan di New York, pemandangan di sekitar Menara Eiffel, dan lain sebagainya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau