KOMPAS.com - Menempuh pendidikan tinggi di bidang kesehatan saat ini makin banyak diminati. Pasalnya memiliki ilmu di bidang kesehatan memiliki prospek kerja yang terbuka lebar.
Banyak jurusan kuliah yang bisa dipilih yang bersinggungan dengan dunia kesehatan. Mulai dari Kedokteran, Analis Kesehatan, Keperawatan dan masih banyak jurusan lainnya.
Salah satu jurusan kuliah di bidang kesehatan yang prospek kerjanya terbuka lebar adalah Kebidanan.
Merangkum dari laman salah satu perusahaan pengembangan sistem informasi manajemen di perguruan tinggi PT Sentra Vidya Utama (Sevima), Kamis (7/7/2022), jurusan kebidanan merupakan salah satu jurusan yang mempelajari tentang ibu hamil hingga proses membantu melahirkan.
Baca juga: 32.736 Calon Mahasiswa Ikuti Ujian SMUP Unpad S1 Jalur Mandiri
Jurusan ini sangat berperan penting dalam membantu dan memimpin persalinan di masa depan.
Selain membantu sebuah proses persalinan, jurusan yang satu ini juga akan membantu melakukan edukasi bagi para ibu hami dan ibu pascamelahirkan untuk mendapatkan pemulihan secara optimal.
Bisa dikatakan jurusan kebidanan ini tidak hanya sekadar teori saja. Namun jurusan ini membutuhkan banyak praktek yang dilakukan. Jurusan Kebidanan ini ada yang masuk program S1 Kebidanan maupun D3/D4 Kebidanan.
Selama berkuliah di jurusan ini, terdapat beberapa mata kuliah yang akan dipelajari, antara lain:
Baca juga: Yuk Intip 5 Alasan Banyak Fresh Graduate Pilih Bekerja di Startup
Dengan keahlian yang dimiliki selama kuliah, lulusan jurusan Kebidanan bisa menekuni beberapa profesi. Dengan pengalaman yang dimiliki, lulusan Kebidanan juga bisa membuka layanan kesehatan berupa bidan praktik mandiri.
Selain itu, ada beberapa profesi lain yang bisa ditekuni, antara lain:
Baca juga: Orangtua, Ini Lho 4 Manfaat Bermain Musik bagi Anak
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.