5. Cari teman ngobrol
Praktik secara langsung dari belajar grammar akan membuat ilmu tersebut semakin menempel di kepala. Coba ajak teman atau saudara untuk mengobrol menggunakan bahasa Inggris.
Baca juga: Jeli Pilih Jurusan, Peserta KIP-K Ini Lolos di UGM lewat SNMPTN 2022
Dengan sering mendengar bagaimana orang lain berbicara dan menggunakan kata baru, pasti akan banyak ilmu yang bisa didapatkan.
Kamu juga bisa bergabung ke dalam grup online juga bisa menjadi solusi lain bila belum menemukan orang terdekat untuk diajak mengobrol dengan bahasa Inggris. Dengan kut bergabung dengan obrolan mereka dan utarakan pendapat bisa dimanfaatkan untuk melatih grammar.
6. Latihan menulis cerita
Salah satu cara untuk melatih pemahaman belajar grammar adalah dengan menulis sebuah cerita dalam bahasa Inggris.
Dengan menulis cerita, kamu bisa memperbanyak kosakata agar kalimat yang ditulis selanjutnya terlihat lebih profesional.
Baca juga: Yuk Intip 5 Alasan Banyak Fresh Graduate Pilih Bekerja di Startup
7. Gunakan aplikasi di smartphone
Kalian bisa memanfaatkan apps atau aplikasi di smartphone untuk belajar grammar. Banyak sekali apps pembelajaran grammar yang tersedia dan bisa diunduh dengan mudah.
Demikian tips belajar grammar yang bisa diterapkan mahasiswa. Dengan belajar grammar dan belajar bahasa Inggris sangat membantumu jika berencana mencari beasiswa ke luar negeri atau saat mencari pekerjaan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.