Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mahasiswa Cari Kos-kosan, Ceklist Dulu 10 Hal Ini

Kompas.com - 10/07/2022, 08:51 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Albertus Adit

Tim Redaksi

4. Fasilitas internet

Fasilitas internet bagi mahasiswa sangatlah penting. Kos yang dilengkapi dengan akses internet (Wi-Fi) sangat membantu kamu dalam mengakses pembelajaran dan mencari informasi dalam memperluas pengetahuan yang didapatkan dalam kelas perkuliahan.

Akan tetapi, biaya kos yang sudah termasuk jaringan internet membuat kamu tidak perlu mengeluarkan biaya ekstra demi mendapatkan akses internet.

Jika kos yang kamu pilih tidak memiliki akses internet, kamu dapat memasangnya sendiri atau menggunakan kartu internet, kamu juga bisa mencari tempat dengan akses internet gratis. Contohnya ke kampus yang memiliki akses Wi-Fi gratis.

5. Kamar mandi dan air bersih

Hal yang selalu menjadi pertimbangan adalah kamar mandi. Biasanya kos menyediakan kamar mandi dalam dan kamar mandi luar.

Siapapun kamu pasti lebih memilih kamar mandi dalam, namun kamar mandi dalam biasanya lebih mahal.

Jika kamu memilih kamar mandi dalam, kamu tidak perlu antri dan bebas menggunakannya kapanpun.

Begitu sebaliknya jika memilih kamar mandi luar kamu perlu antri dan mendapat jadwal membersihkan kamar mandi.

Baca juga: Makan Daging Berlebih, Picu 9 Penyakit Ini

Sangat penting juga memperhatikan hal-hal yang membahayakan seperti kamar mandi yang tidak memiliki kunci, memiliki lubang yang memungkinkan orang melihat ke dalam kamar mandi dan lain-lain.

Tidak kalah penting adalah perhatikan kebersihan baik WC dalam maupun WC luar. Dapat dilihat pada dinding, lantai, sumber air dan pembuangan yang tidak tersumbat. Pastikan airnya bersih, tidak berwarna dan tidak berbau.

Disarankan memilih kos dengan kamar mandi dalam agar lebih aman dan tidak berebut kamar mandi.

6. Jarak dengan kampus

Bagi kamu mahasiswa yang tidak memiliki kendaraan, jarak kos dari kampus menjadi pertimbangan utama.

Bisa dibayangkan jika kamu memilih kos dengan jarak dari kampus yang lumayan jauh, maka kamu perlu menggunakan angkutan umum atau jasa ojek online. Tentu hal ini sangat tidak efektif karena kamu perlu mengeluarkan biaya lagi.

Selain itu kos yang dekat dengan kampus dapat meminimalisir keterlambatan, kamu tidak perlu menunggu angkutan ataupun jemputan.

Sebagai mahasiswa yang memiliki banyak kegiatan di kampus, juga memudahkan kamu pulang pergi ke kampus dengan lokasi kos yang dekat.

7. Dapur

Siapa sih yang tidak membutuhkan dapur? Pemilihan tempat kos yang memiliki dapur memudahkan memenuhi kebutuhan kamu jika sedang lapar.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau