Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Beasiswa untuk Kuliah di Jepang, Tawarkan Beragam Benefit

Kompas.com - 26/07/2022, 11:26 WIB
Mahar Prastiwi

Penulis

KOMPAS.com - Negara Jepang banyak dipilih mahasiswa untuk melanjutkan pendidikan. Saat ini juga banyak beasiswa yang bisa memfasilitasi kamu untuk kuliah ke Jepang.

Dengan memanfaatkan beasiswa, kamu bisa merasakan kuliah di negeri Sakura tersebut. Lantas beasiswa apa saja yang bisa mewujudkan impianmu kuliah di Jepang?

Melansir dari akun Instagram lembaga kursus bahasa Inggris yang berbasis di Kediri, Jawa Timur (@titiknolenglish), ada 7 rekomendasi beasiswa yang bisa mengantarkanmu kuliah di Jepang.

Beasiswa Jepang ini bisa untuk melanjutkan kuliah di Jepang untuk program S1 hingga S3. Namun perlu diketahui bahwa masing-masing beasiswa ini memiliki persyaratan dan benefit yang berbeda-beda. Berikut 7 rekomendasi beasiswa kuliah di Jepang yang bisa dimanfaatkan mahasiswa.

Baca juga: Berapa Jam Puasa Sebelum Operasi? Ini Anjuran dari Dokter Unair

1. Beasiswa Ajinomoto

Benefit yang diperoleh:

  • Biaya kuliah
  • Uang tunjangan 180.000 yen per bulan atau setara dengan Rp 19,6 juta
  • Tiket pesawat Indonesia-Jepang

Persyaratan:

  • WNI maksimal 35 tahun
  • Lulus jenjang sebelumnya dan rekomendasi dari dosen
  • IPK minimal 3,5
  • Latar belakang pendidikan Ilmu Gizi

Periode pendaftaran beasiswa Ajinomoto biasanya pada bulan Maret. Untuk informasi beasiswa Ajinomoto bisa dicek di laman ajinomoto.co.id.beasiswa.

2. Japanese Scholarship Program (ADB_JSP)

Benefit yang diperoleh dari beasiswa ini, antara lain:

  • Biaya pendidikan dan tunjangan akademik
  • Tunjangan biaya hidup
  • Asuransi kesehatan
  • Biaya PP tiket pesawat

Persyaratan

  • Lulus jenjang S1
  • Maksimal 35 tahun
  • Memiliki prestasi akademik
  • Dua tahun pengalaman kerja
  • Sehat jasmani dan rohani

Baca juga: Cara Lakukan Deteksi Mandiri Kesehatan Gigi dan Mulut dari Dosen Unpad

Periode pendaftaran beasiswa ini biasanya tergantung pada universitas tujuan. Informasi beasiswa ini bisa dibaca di laman https://www.adb.org/work-with-us/careers/japan-scholarship-program.

3. Beasiswa Aichi

Benefit dari beasiswa ini, yakni:

  • Biaya kuliah
  • Tunjangan hidup sebesar 150.000 yen per bulan atau sekitar Rp 16,3 juta
  • Tiket pesawat

Persyaratan

  • WNI maksimal 35 tahun
  • Lulus jenjang S1
  • Sehat jasmani dan rohani
  • Mengambil bidang S2 yang relevan

Periode pendaftaran beasiswa ini dibuka pada bulan Maret hingga Mei. Untuk informasi lengkap mengenai beasiswa ini bisa dibaca di laman http://www.pref.aichi.jp/soshiki/kokusai/aichi-scholarship-program.html.

Baca juga: Intip 5 Kampus Swasta di Yogyakarta dan Akreditasinya

4. Mitsui Bussan Scholarship

Benefit dari beasiswa ini adalah:

  • Gratis biaya pendaftaran beasiswa
  • Tunjangan biaya hidup 145.000 yen atau sekitar Rp 15 juta
  • Tunjangan kedatangan sebesar 50.000 yen atau sekitar Rp 5,4 juta.
  • Tiket pesawat PP Indonesia-Jepang
  • Gratis biaya perkuliahan

Persyaratan

  • WNI maksimal 20 tahun
  • Belum menikah
  • Lulusan SMA/MAN jurusan IPA atau IPS. Dengan kualifikasi bagi jurusan IPA nilai Matematika, Fisika, Kimia dan Bahasa Inggris minimal 80. Sedangkan bagi lulusan jurusan IPS kualifikasinya memiliki nilai Matematika, Ekonomi, Geografi dan Bahasa Inggris minimal 80.
  • Sehat jasmani dan rohani dan tidak memiliki penyakit menular.

Periode pendaftaran beasiswa ini dibuka pada Januari dan Februari. Informasi lengkapnya bisa dibaca di lamanhttps://www.mbkscholarship-id.com/.

Baca juga: Astra Internasional Buka Lowongan Kerja bagi Lulusan S1, Buruan Daftar

5. Beasiswa Monbukagakusho/MEXT

Benefit dari beasiswa ini adalah:

  • Biaya kuliah ditanggung sepenuhnya
  • Tunjangan hidup 143.000 yen per bulan atau sekitar Rp 15,6 juta
  • Tiket pesawat PP Indonesia-Jepang
  • Bebas biaya visa pelajar
  • Tanpa ikatan dinas

Persyaratan

  • Usia maksimal 34 tahun
  • Lulusan D4/S1/S2
  • TOEFL 543, IELTS 5.5, JLPT level 2/ N2
  • IPK minimal 3,2
  • Sehat jasmani dan rohani

Periode pendaftaran pada bulan Juni hingga Juli. Informasi lengkap bisa dibaca di laman idhttps://www.id.emb-japan.go.jp/sch.html

6. Beasiswa INPEX

Benefit dari beasiswa ini antara lain:

  • Biaya kuliah
  • Tunjangan bulanan 160.000 yen atau sekitar Rp 17,6 juta
  • Tunjangan kedatangan 60.000 yen atau sekutar Rp 6,5 juta
  • Tiket pesawat PP
  • Commuter pass
  • Asuransi kesehatan

Persyaratan

  • WNI maksimal 30 tahun
  • Lulusan Ilmu Alam dari universitas ternama di Indonesia
  • Belum pernah mendapat beasiswa di Jepang
  • IPK minimal 3,00

Periode pendaftaran sekitar bulan Oktober. Informasi lebih lengkap di laman www.inpex-s.com/en

Baca juga: Disdik Bulungan Berhasil Atasi Learning Loss, Ini Strateginya

7. Beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP)

Benefit dari beasiswa LPDP antara lain:

  • Dana pendidikan
  • Biaya transportasi
  • Biaya aplikasi Visa/Residence Permit
  • Asuransi kesehatan
  • Tunjangan hidup bulanan
  • Dana kedatangan

Persyaratan

  • WNI
  • Telah lulus bidang sebelumnya
  • Surat rekomendasi dan personal statement
  • Kembali ke Indonesia
  • S2 maksimal 35 tahun dan S3 maksimal 40 tahun
  • IPK 3.00

Periode pendaftaran beasiswa LPDP pada bulan Juli hingga Agustus. Informasi lebih lengkap tentang beasiswa LPDP bisa dicek di laman lpdp.kemenkeu.go.id.

Baca juga: 7 Cara Ajarkan Sikap Empati pada Anak Sejak Dini

Itulah rekomendasi 7 beasiswa ke Jepang yang bisa kamu pilih. Kamu bisa memilih salah satu dari program beasiswa tersebut jika ingin melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi yang ada di Jepang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com