Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 31/01/2020, 19:48 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

KOMPAS.com - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Nadiem Makarim menilai penggunaan dana desa milik Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) untuk kegiatan proyek desa akan berdampak positif.

Keakuratan sasaran, kontrol, dan keberlanjutan akan menjadi kelebihan dana desa yang digunakan untuk mendukung kegiatan dana desa.

"Pertema, perencanaan penggunaan dari dana desa itu akan lebih terkontrol dan akurat," kata Nadiem dalam sambutan pertemuan Forum Perguruan Tinggi Desa (Fortides) di Jakarta, Kamis (30/1/2020).

Menurutnya, dalam proyek desa nantikan akan dilakukan brainstorming dengan pemantauan oleh dosen dan perguruan tinggi.

Baca juga: Mendes Dorong Dana Desa untuk Pembiayaan Proyek Desa Kemendikbud

Nadiem melanjutkan proyek yang menggunakan dana desa nantinya akan didukung tenaga-tenaga muda yang memiliki intelektualitas yang siap menjadi rekan bagi para pengelola desa untuk berdiskusi dan melakukan eksekusi program.

"Kemudian, diawali dengan program pengabdian mahasiswa di suatu desa, maka universitas asal mahasiswa tersebut pada akhirnya akan merancang program-program lanjutan bagi desa tersebut hingga desa yang dibina menjadi mandiri," kata Nadiem.

Ketiga, lanjut Nadiem, mahasiswa bisa membantu meningkatkan daya berpikir kritis masyarakat di desa. Nadiem mengatakan mahasiswa membantu memberi ide-ide kepemimpinan kepada kepala desa.

Sebelumnya, Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT), Abdul Halim Iskandar mengatakan dana desa bisa digunakan untuk mendukung kegiatan proyek desa yang diusung oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).

Menurut Halim, pihak Kemendes PDTT saat ini sedang membicarakan teknis alokasi dana desa untuk proyek desa.

"Bagaimana penggunaan dana desa, karena sangat penting Kampus Merdeka ini. Maka kita juga harus diskusikan dasar hukum penggunaan dana desa untuk proyek desa," kata Halim.

Proyek Desa di Kampus Merdeka

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com