Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beasiswa Guru Program "Teacher Training 2019" Kedutaan Jepang

Kompas.com - 05/01/2019, 17:51 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

5. Pilih maksimal 5 universitas yang terdapat dalam “Course Guide of Teacher Training Program”. Untuk tautan Course Guide, silakan akses pada laman berikut ini:
(http://www.mext.go.jp/component/a_menu/education/detail/__icsFiles/afieldfile/2018/12/10/1411364_10_1.pdf). Mohon pelajari dengan baik jurusan yang ditawarkan di tiap-tiap universitas agar sesuai dengan pilihan Anda.

6. Fotokopi transkrip nilai (4 rangkap). Transkrip nilai harus dalam bahasa Inggris atau bahasa Jepang dan dilegalisasi atau dicap basah asli oleh perguruan tinggi pelamar.  Untuk transkrip nilai hasil terjemahan, harap dilegalisasi atau dicap basah asli juga oleh perguruan tinggi pelamar pada hasil terjemahannya. Harap tidak melampirkan transkrip nilai dalam bahasa Indonesia.

7. Fotokopi ijazah pendidikan terakhir (4 lembar). Ijazah harus dalam bahasa Inggris atau bahasa Jepang dan dilegalisasi atau dicap basah asli oleh perguruan tinggi pelamar.
Untuk transkrip nilai hasil terjemahan, harap dilegalisasi atau dicap basah asli juga oleh perguruan tinggi pelamar pada hasil terjemahannya. Harap tidak melampirkan transkrip nilai dalam bahasa Indonesia.

8. Surat keterangan dari tempat mengajar (4 rangkap). Surat yang menjelaskan bahwa pelamar adalah staf pengajar yang masih aktif mengajar dan disetujui mengikuti program beasiswa ini.
Surat disertai keterangan masa mengajar (dari tanggal berapa hingga tanggal berapa), dan dilegalisasi atau dicap basah asli (tidak boleh hasil scan) oleh sekolah. Surat harus dibuat dalam bahasa Inggris atau bahasa Jepang.

9. Jika masa mengajar pelamar lebih dari 5 tahun tidak hanya di satu sekolah/ terdiri dari beberapa sekolah, lampirkan juga surat keterangan masa mengajar dari sekolah sebelumnya. Surat dilegalisasi atau dicap basah asli oleh sekolah sebelumnya tersebut. 

10. Surat rekomendasi dari Kepala Sekolah tempat mengajar sekarang (4 lembar). Surat rekomendasi berisi mengenai pribadi pelamar dan ditulis dalam bahasa Inggris. Format bebas atau gunakan form yang telah tersedia. Tanda tangan surat rekomendasi harus asli dan tidak boleh hasil scan. 

11. Fotokopi sertifikat kemampuan bahasa asing (4 lembar). Bila ada/ bila sudah memiliki saja (opsional/ tidak wajib).

Catatan:

  • Dokumen dibuat dalam kertas ukuran A4. Apabila tidak bisa, silakan lipat menjadi seukuran A4.
  • Dokumen jangan di-steples, jangan dijilid, jangan dilubangi, cukup di-klip saja agar tidak tercecer.
  • Dokumen dibuat sebanyak 4 bundel (1 bundel asli** dan 3 bundel fotokopi) yang disusun sesuai urutan (poin 1 sampai 8).
  • Untuk dokumen asli tidak boleh hasil scan.
  • Mohon untuk tidak melampirkan ijazah dan transkrip nilai original.
  • Untuk sertifikat kemampuan bahasa asing, cukup lampirkan fotokopinya saja.
  • Tidak perlu melampirkan dokumen lain yang tidak diminta.
  • Lengkapi seluruh dokumen yang diperlukan sesuai instruksi. Bagi dokumen yang tidak sesuai instruksi tidak akan diproses.


Prosedur pendaftaran

1. Hanya pelamar yang memenuhi persyaratan saja yang boleh mendaftar.

2. Pelamar melakukan registrasi online terlebih dahulu melalui website berikut: http://register.beasiswamext.or.id

3. Setelah melakukan registrasi online, Anda akan menerima e-mail konfirmasi. Silakan cetak e-mail tersebut dan harap mengingat “Nomor Ujian” yang Anda terima. Apabila dalam 5 menit Anda tidak menerima e-mail konfirmasi, silakan cek kotak spam/junk pada e-mail Anda.

4. Lengkapi dokumen-dokumen yang diperlukan. Daftar dokumen dapat dilihat pada keterangan sebelumnya.

5. Seluruh dokumen yang sudah dilengkapi dan disusun sesuai urutan, dimasukkan ke dalam 1 amplop besar (ukuran bebas asalkan bisa memuat seluruh dokumen, jenis bebas).

6. Tuliskan kode“Teacher Training 2019”pada kanan atas amplop. Berkas dikirim atau diserahkan langsung ke:

Bagian Informasi dan Kebudayaan (Pendidikan)
Kedutaan Besar Jepang
Jl. M.H. Thamrin No. 24. Jakarta 10350

7. Tidak menerima dokumen yang dikirim melalui jasa pengiriman ojek online.

8. Berkas sudah harus tiba di Kedutaan Besar Jepang di Jakarta paling lambat 15 JANUARI 2019.

9. Hanya pelamar dengan dokumen lengkap dan diterima sebelum deadline yang akan diproses. Dokumen yang telah dikirim ke Kedutaan Besar Jepang tidak dapat dikembalikan dengan alasan apapun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com