Kemudian, muncul tampilan Pendaftaran Beasiswa 5.000 doktor Dalam Negeri, pilih kategori pendaftar sesuai status kepegawaian Anda, lalu klik tombol daftar.
Setelah itu, muncul kolom pendaftaran berupa isian data. Isi semua kolom dan pastikan data terisi dengan lengkap. Jika telah selesai, klik tombol "SUBMIT".
Selanjutnya, sistem akan secara otomatis mengirimkan tautan aktivasi pada email yang didaftarkan dan klik tautan aktivasi yang dikirimkan oleh sistem pada email Anda.
Setelah aktivasi akun, langkah selanjutnya adalah "Login" dengan menggunakan username dan password yang telah dibuat pada saat regitrasi akun.
Kemudian, update data diri yang harus diisi dan dilengkapi oleh peserta, seperti biodata, foto profil, identitas, SK, dan proposal disertasi.
Setelah semua data terisi lengkap, kemudian peserta diminta apply program beasiswa doktor atau BPP.
Selain itu, apabila ada salah satu data isian atau berkas yang belum diunggah, maka peserta tidak dapat apply program beasiswa.
Dalam proses pendaftaran, jika terjadi kesulitan ataupun pertanyaan bisa dikirimkan ke alamat email moradn2018@gmail.com. Pertanyaan tersebut akan direspons oleh admin pada jam kerja.
Kemenag juga mengimbau kepada peserta agar membaca petunjuk pendaftaran dengan seksama agar tidak ada alur yang terlewati.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.