KOMPAS.com - Bagi siswa kelas V SD yang saat ini sedang mengikuti pembelajaran daring, bisa belajar dari berbagai materi.
Selain dari guru, siswa juga dapat mencari referensi materi dari sumber yang kredibel. Salah satunya dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), yakni Rumah Belajar Kemendikbud.
Jika sedang belajar Ilmu Pengetahuan Alam, maka berikut ini rangkuman mengenai alat pencernaan manusia untuk siswa kelas V SD dari konten Sumber Belajar Rumah Belajar Kemendikbud.
Baca juga: Siswa Kelas IV SD, Ayo Belajar Bentuk dan Fungsi Tumbuhan
Mengidentifikasi fungsi organ tubuh manusia
Mengidentifikasi fungsi organ pencernaan manusia dan hubungannya dengan makanan dan kesehatan
Tubuh manusia memiliki organ tubuh yang lengkap salah satunya adalah organ pencernaan. Organ pencernaan manusia terdiri dari:
1. Maag (radang lambung)
Penyakit ini ditandai dengan gelaja lambung terasa perih dan mual. Penyakit maag disebabkan kebiasaan makan yang tidak teratur. Jika kita tidak makan pada saat lapar, lambung menjadi kosong. Akibatnya asam lambung (asam klorida) yang dihasilkan untuk mencerna makanan melukai lambung.
2. Apendisitis (radang umbai cading)
Radang pada umbai cacing ditandai dengan sakit pada perut sebelah kanan bawah dan biasanya disertai demam. Umbai cacing (apendiks) adalah tonjolan kecil pada usus buntu (sekum). Penyakit ini disebabkan adanya makanan yang masuk ke apendiks dan membusuk. Pembusukan makanan di apendiks tersebut dapat mengakibatkan radang.
3. Disentri
Penyakit disentri disebabkan oleh bakteri. Alat pencernaan yang diserang yaitu usus. Penyakit ini ditandai dengan muntah-muntah dan buang air besar terus menerus. Disentri dapat dicegah dengan cara menjaga kebersihan makanan dan perlengkapan makan.
4. Sembelit
Gejala penyakit sembelit yaitu susah buang air besar. Penyakit ini disebabkan makanan yang kita makan kurang berserat. Makanan kurang serat dapat mengganggu proses pencernaan.
Serat makanan membantu penyerapan air di usus besar. Jika kadar serat makanan berkurang, siswa makanan kurang menyerap air. Akibatnya, sisa makanan menjadi padat sehingga sulit dikeluarkan. Contoh makanan berserat yaitu sayur-sayur dan buah-buahan.
Cara mencegah
Baca juga: Siswa Kelas IV SD, Yuk Belajar Bentuk dan Fungsi Hewan Burung