Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Idul Adha, Tradisi "Meugang" dan Semangat Berbagi Sekolah Fatih Aceh

Kompas.com - 01/08/2020, 22:39 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

"Sehari sebelum Hari Raya Idul Adha masyarakat Aceh juga mengenal istilah 'Meugang' yaitu tradisi memasak daging dan menikmati bersama keluarga, kerabat dan yatim piatu," ungkap Mustafa.

Ia menjelaskan, secara resmi 'Meugang' telah ditetapkan Kemendikbud sebagai Warisan Budaya Tak Benda Nasional sejak 2016 untuk kategori Adat Istiadat Masyarakat, Ritus dan Perayaan-perayaan.

"Meskipun begitu, dalam situasi yang masih prihatin ini budaya tersebut sedikit banyak terdampak karena adanya keterbatasan yang muncul akibat pandemi ini," ujarnya.

Baca juga: Memperkuat Merdeka Belajar dan Prestasi Siswa di Normal Baru Pendidikan

Mustafa menjelaskan jika dibandingkan jumlah kurban tahun lalu memang mengalami penurunan. "Namun di dalam kondisi memprihatinkan ini, jumlah tersebut justru di luar dari harapan semula," lanjutnya.

Hal ini, menurut Mustafa justru meski dalam kondisi krisis pandemi global namun tidak mengurangi minat masyarakat untuk berpatisipasi.

"Namun justru semangat tersebut semakin meningkat guna dapat membantu masyarakat lain yang membutuhkan," Mustafa menegaskan.

"Alhamdulillah anjuran berkurban tahun ini telah ditunaikan, mudah-mudahan daging yang didistribusikan dapat mengurangi beban masyarakat di tengah pandemi saat ini dan Allah SWT menerima amal dan kurban kita semua," tutupnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau