Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Rekomendasi Akun TikTok untuk Tips Perkuliahan dan Keuangan Mahasiswa

Kompas.com - 03/11/2020, 16:46 WIB
Elisabeth Diandra Sandi,
Yohanes Enggar Harususilo

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Tidak hanya berisi konten hiburan, tetapi mahasiswa juga dapat menggunakan TikTok untuk memeroleh tips menghadapi dunia perkuliahan dan mengatur keuangan.

Pasalnya, sekitar 51 persen pengguna di Indonesia memilih untuk mencari inspirasi kreatif dan mengekspresikan dirinya lewat format video singkat di TikTok.

Data tersebut diperoleh dari survei YouGov selaku badan riset dan analisis data internasional di Asia Tenggara pada Oktober 2019.

Baca juga: 5 Drama Korea Selatan Ini Bisa Motivasi Semangat Belajar Siswa

Head of Public Policy TikTok Indonesia, Malaysia, dan Filipina Donny Eryastha pernah menyampaikan bahwa TikTok memperbanyak konten edukasi sampai berkolaborasi dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).

"Kami melihat bahwa video singkat bisa menjadi media yang tepat untuk menyampaikan materi pembelajaran, mengingat peserta didik saat ini adalah generasi Z yang hampir 100 persen konsumsi internetnya ditujukan untuk online video, karena sifat video singkat yang interaktif dan menarik," jelas Donny.

Alhasil saat ini, banyak pembuat konten yang memberikan edukasi lewat TikTok seperti di ranah kesehatan fisik, kesehatan mental, finansial, hingga pendidikan.

Bagi mahasiswa yang ingin membuat TikTok bermanfaat bagi perkembangan diri dalam perkuliahan dan mengatur keuangan, coba cari tips dari lima akun TikTok di bawah ini.

1. Buiramira

Dengan nama asli Ira Mirawati, akun TikTok ini merupakan milik salah satu dosen dari Fakultas Ilmu Komunikasi di perguruan tinggi negeri Universitas Padjadjaran, Bandung.

Akun Ira sempat viral pada Agustus 2020 karena membahas mengenai persoalan-persoalan di kalangan remaja, terutama saat berkuliah dengan sentuhan komedi.

Ia pernah membuat konten video tips memberikan jawaban kepada dosen, cara mengontak dosen, fakta tentang dosen pembimbing skripsi, dan lain-lain.

Hingga Selasa (3/11/2020), Ira masih mengunggah video dan pengikutnya akun TikToknya mencapai 273 ribu.

2. Putrabrams

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau