KOMPAS.com - Di masa pandemi Covid-19 yang sudah berlangsung hampir 2 tahun ini, masyarakat terbiasa melakukan kegiatan yang dulunya dilakukan secara tatap muka berubah menjadi secara virtual atau daring.
Tak terkecuali juga para siswa dan mahasiswa yang harus mengikuti pembelajaran online. Hal ini mau tidak mau membuat generasi muda makin lekat dengan smartphone.
Menyikapi kondisi ini, orangtua perlu waspada terjadinya computer vision syndrome pada anak. Computer vision syndrome merupakan gejala kelelahan pada mata dan leher yang disebabkan penggunaan komputer atau layar monitor secara berlebihan.
Merangkum dari akun Instagram Universitas Pertamina, Senin (7/2/2022), berdasarkan riset HootSuite dan We Are Social dalam Global Digital Reports 2020, Indonesia masuk ke dalam 10 besar negara paling lama mengakses internet setiap harinya.
Baca juga: Tanpa Tes, Universitas Pertamina Buka Jalur Seleksi Nilai Rapor
Tidak mengherankan, lama waktu paparan layar digital setiap hari ini menyebabkan meningkatnya keluhan mata pada kasus computer vision syndrome.
Penderita computer vision syndrome menyebabkan gampang sakit kepala, pandangan kabur, pegal-pegal pada leher, lelah, mata nyeri, mata kering, pandangan ganda, dan vertigo.
Ada beberapa tips yang bisa dilakukan untuk mencegah computer vision syndrome. Yuk simak tips menghindari computer vision syndrome berikut ini:
1. Kedipkan mata secara berkala.
2. Pastikan cahaya di kamar cukup.
3. Layar komputer sebaiknya sejauh 40-75 cm dari mata.
Baca juga: Intip 5 Pilihan Profesi Menjanjikan bagi Lulusan Seni Rupa dan Desain
4. Posisi duduk harus nyaman.
5. Istirahatkan mata teratur tiap 20 menit.
6. Gunakan filter proteksi radiasi komputer.
7. Gunakan gawai maksimal 2 jam.
8. Kurangi tingkat kecerahan layar.
Baca juga: KPP Mining Buka Lowongan Kerja bagi Lulusan D3-S1, Buruan Daftar
Demikian tips mencegah computer vision syndrome yang bisa dilakukan anak muda. Dengan menerapkan tips ini, kamu tetap bisa mengikuti pembelajaran daring atau mengerjakan sesuatu di depan laptop tapi tidak membuat mata cepat lelah dan terkena computer vision syndrome.
.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.