Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fresh Graduate, Ingat 6 Hal Ini Saat Temui Bullying di Tempat Kerja

Kompas.com - 26/06/2022, 19:07 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Albertus Adit

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bullying atau penindasan di tempat kerja, bisa terjadi kapan saja dan dimana saja.

Apalagi, bagi kamu yang saat ini merupakan fresh graduate harus tahu betul cara mengantisipasi perilaku bullying di tempat kerja.

Secara umum, workplace bullying adalah serangkaian perilaku yang dilakukan secara sengaja dan berulang untuk mengintimidasi, menjatuhkan atau menyakiti orang lain di tempat kerja.

Contohnya kekerasan fisik, verbal, pengucilan atau pemboikotan, sabotase pekerjaan, dan lainnya. Workplace bullying bisa dilakukan secara langsung, maupun secara online seperti di media sosial atau mengirim pesan teks di Whatsapp grup atau pribadi.

Baca juga: 5 Cara Menghilangkan Stres di Tempat Kerja dari Alumni UGM

Lalu, bagaimana cara untuk menghadapi workplace buying? Psikolog Klinis Dewasa Tara de Thouars, berbagi tips untuk menghadapi workplace bullying bagi para pekerja, khususnya fresh graduate.

1. Jangan takut, tetap tenang

Pelaku bullying seringkali ingin memancing reaksi dan merasa senang bila target menunjukkan rasa kesal atau terluka karena tindakan mereka.

"Cobalah melatih diri, batasi emosi yang berlebihan, tenangkan diri agar kita tidak bereaksi dan merasa buruk terhadap diri sendiri," ujar Tara de Thouars, saat mengisi webinar bertajuk 'Creating Positive Vibes at Work: Tolerance is Key' oleh Unilever, Jumat (26/6/2022). 

2. Atasi masalah secara langsung

Coba bicara dan tegaskan pendapat atau perasaan kamu saat berkomunikasi dengan pelaku.

3. Komunikasikan pada atasan atau HRD

Berkomunikasi dengan atasan atau HRD tentu untuk mencari jalan keluar yang tepat.

4. Dokumentasikan

Catat jam, lokasi, hingga siapa saja yang berada di dekat kamu saat peristiwa itu terjadi sehingga dapat membantu saat kita ingin melaporkan perlakuan tersebut.

5. Jangan ragu untuk berbicara dengan orang lain

Halaman Berikutnya
Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau