Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Medio by KG Media
Siniar KG Media

Saat ini, aktivitas mendengarkan siniar (podcast) menjadi aktivitas ke-4 terfavorit dengan dominasi pendengar usia 18-35 tahun. Topik spesifik serta kontrol waktu dan tempat di tangan pendengar, memungkinkan pendengar untuk melakukan beberapa aktivitas sekaligus, menjadi nilai tambah dibanding medium lain.

Medio yang merupakan jaringan KG Media, hadir memberikan nilai tambah bagi ranah edukasi melalui konten audio yang berkualitas, yang dapat didengarkan kapan pun dan di mana pun. Kami akan membahas lebih mendalam setiap episode dari channel siniar yang belum terbahas pada episode tersebut.

Info dan kolaborasi: podcast@kgmedia.id

Apa Itu Tren Work From Anywhere?

Kompas.com - 21/07/2022, 21:00 WIB
Anda bisa menjadi kolumnis !
Kriteria (salah satu): akademisi, pekerja profesional atau praktisi di bidangnya, pengamat atau pemerhati isu-isu strategis, ahli/pakar di bidang tertentu, budayawan/seniman, aktivis organisasi nonpemerintah, tokoh masyarakat, pekerja di institusi pemerintah maupun swasta, mahasiswa S2 dan S3. Cara daftar baca di sini

Hal ini dilakukan bukan tanpa sebab, melainkan untuk mengontrol progres pekerjaan agar tetap terarah. Maka dari itu, diperlukan komunikasi antaranggota untuk melakukan penjadwalan secara rutin terkait pertemuan, baik daring atau pun luring.

Selain itu, kita juga perlu melaporkan setiap kendala pekerjaan kepada pemimpin tim. Jangan lupa juga untuk izin jika kita ingin melakukan WFA. Ini dilakukan karena bisa saja tiba-tiba ada panggilan mendadak untuk ke kantor.

Kelebihan dan Kekurangan

Menurut Mincot, WFA pun juga memiliki kelebihan dan kekurangan. Pertama, pekerjaan menjadi lebih fleksibel. Kita bahkan bisa bekerja sembari melihat pemandangan alam. Jadi, tren kerja ini cukup mempromosikan keseimbangan antara kehidupan pribadi dan bekerja.

Bahkan, hasil pekerjaan pun bisa jadi lebih maksimal karena kita menyelesaikannya dengan tenang. Namun, ada beberapa orang yang justru terlena dengan tren WFA.

Baca juga: Pentingnya Networking bagi Fresh Graduate

Dengan segala kemudahannya, WFA justru mendorong dan menuntut kita untuk lebih bertanggung jawab terhadap pekerjaan. Jangan sampai WFA membuat kita abai terhadap tugas-tugas yang diberikan karena keasyikan melihat pemandangan alam.

Tak hanya itu, kekurangan lainnya dari model kerja ini adalah minimnya interaksi antaranggota tim. Hal ini tentu menyulitkan bagi para pendatang baru.

Selain itu, mereka juga jadi sulit untuk mendapatkan pengajaran secara langsung. Biasanya, saat bekerja dari kantor, mereka akan lebih mudah saat meminta saran dan masukan terkait pekerjaan.

Meskipun sedang berada jauh dari kantor, jangan sampai lupa bahwa kita masih bekerja. Jadi, pastikan wilayah atau tempat yang digunakan untuk WFA memiliki sinyal mumpuni agar koordinasi tetap berjalan dengan baik.

Dengarkan informasi menarik lainnya seputar dunia kerja bersama HRD Bacot hanya melalui siniar Obsesif di Spotify. Siniar ini sangat pas untuk para lulusan baru yang belum paham soal seluk-beluk dunia pekerjaan.

Tunggu apalagi? Yuk, ikuti juga siniarnya agar kalian tak tertinggal tiap ada episode baru yang tayang tiap Kamis dan Minggu!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com