Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil SMAN 8 Yogyakarta, SMA Terbaik di Yogyakarta

Kompas.com - 16/09/2022, 08:03 WIB
Angela Siallagan,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

Untuk mewujudkannya sekolah harus memiliki arah pengembangan jangka panjang dengan tahapan pencapaian yang jelas dan tetap mengakomodasi tuntutan permasalahan faktual kekinian yang ada di masyarakat.

Ekstrakurikuler (ekskul) yang dimiliki SMAN 8 Yogyakarta

Berikut ini ada beberapa bidang ekskul yang dimiliki SMAN 8 Yogyakarta:

1. Bidang Olahraga

Ekskul bidang olahraga yang dimiliki SMAN 8 Yogyakarta meliputi PBB (Garda Paramasatya Pakci atau Barisan Terdepan Pembela Pakci), baseball/softball, bola voli, sepak bola/futsal (Cubituz FC), basket, bulutangkis, karate, dan flag football.

Baca juga: Siswa IPS Ingin Pilih Prodi IPA di SNMPTN 2023, Apa Saja Ketentuannya?

2. Bidang Keterampilan Berbahasa

Ekskul bidang keterampilan berbahasa yang dimiliki SMAN 8 Yogyakarta, yakni Bahasa Prancis (Les Francais Pour Tous/LFPT), Bahasa Jepang (Ni Hon Go), English Study Club (ESC), dan Delayota English Debate.

3. Bidang Kesenian

Ekskul bidang kesenian meliputi paduan suara (eightchoir), teater (Teater10), karawitan, nasyid, seni baca Al Quran, seni tari, seni lukis (Pakci Art Worker), grafiti (Easy), dan seni musik (D'Minor).

4. Bidang Keahlian

Ekskul bidang keahlian yang dimiliki SMAN 8 Yogyakarta, antara lain Kelompok Ilmiah Remaja (KIR) yang dikenal dengan nama D'Expert, majalah dinding/jurnalistik yang dikenal dengan nama Delayota Media Anak Panci, fotografi (Delayota fotografi), dan robotik.

5. Bidang Sosial-Kemasyarakatan

Ekskul bidang sosial dan kemasyarakatan yang dimiliki SMAN 8 Yogyakarta adalah Pecinta Alam dan PMR (Delayota Red Cross).

Baca juga: SMAK St. Louis 1 Jadi Sekolah Swasta Terbaik Indonesia, Ini Profilnya

Selain 5 bidang di atas, ada juga ekskul tambahan, seperti Pramuka (wajib bagi kelas X), Cheerleader (Cheers Eight), dan Pom-pom Boys atau dikenal dengan Sucok (Susu Kocok).

Dengan banyaknya sarana dan prasarana serta ekskul yang dimiliki SMAN 8 Yogyakarta, membuat siswa semakin maju dan berkembang. Itu terlihat dari banyaknya pengiriman siswa untuk mengikuti lomba di ruang lingkup nasional dan sebagainya, seperti mengirim 45 siswa SMAN 8 Yogyakarta dalam lomba Kompetisi Sains Nasional 2022.

Bukan hanya melengkapi fasilitas dan kegiatan ekstrakurikuler saja, SMAN 8 Yogyakarta juga menjalin kerja sama dengan mitra untuk memajukan sekolah.

Alumni SMAN 8 Yogyakarta

Prestasi yang diraih SMAN 8 Yogyakarta terlihat jelas dengan beberapa alumni yang sudah menjadi orang hebat, seperti Listyo Sigit Prabowo (Kapolri dan mantan Kabareskrim Polri), Andi Alfian Mallaranggeng (mantan Menpora), Riza Pahlevi (sutradara dan produser), Agfianto Eko Putro (dosen UGM), dan masih banyak lainnya.

Baca juga: LTMPT: Kami Tak Lagi Jadi Pelaksana Seleksi Masuk PTN

Jadi, apakah kamu tertarik masuk SMAN 8 Yogyakarta? Bila tertarik maka cara informasi pendaftarannya di website resmi sekolah https://www.sman8yogya.sch.id/.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau