Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 12/04/2023, 11:27 WIB
Albertus Adit

Penulis

KOMPAS.com - Olahraga paling populer di dunia yakni sepak bola ternyata sudah ada sejak zaman sebelum masehi. Apakah siswa sekolah sudah tahu?

Jika kamu ingin tahu sejarah sepak bola, maka dapat menyimak informasi yang dirangkum dari laman Direktorat SMP Kemendikbud Ristek, Rabu (12/4/2023) ini.

Adapun sepak bola (permainan menendang bola) diperkirakan sudah ada sejak abad ke-2 dan ke-3 sebelum masehi di Tiongkok tepatnya pada masa Dinasti Han.

Permainan sepak bola pada waktu itu menggunakan bola kulit dan gawangnya terbuat dari jaring yang kecil.

Baca juga: Gerak Dasar Sepak Bola, Siswa Sudah Paham?

Ada di beberapa negara

Olahraga sepak bola pada saat itu dimainkan oleh tentara Tiongkok untuk menjaga fisiknya tetap terlatih dan sebagai sarana hiburan ketika ada perayaan ulang tahun kaisar. Permainan sepak bola saat itu disebut dengan Tsu chu.

Tidak hanya di Tiongkok, sepak bola juga menjadi salah satu permainan favorit bagi warga Jepang. Pada waktu itu dimainkan dengan cara menggiring bola yang terbuat dari kulit kijang. Permainan sepak bola pada waktu itu disebut Kemari.

Selain di Jepang, permainan sepak bola juga ditemukan di negara-negara lain seperti Romawi, Inggris, Meksiko, Amerika Tengah sampai ke Mesir Kuno yang sudah memainkan sepak bola dengan memakai bola yang terbuat dari karet.

Sedangkan untuk perkembangan sepak bola modern mulai berkembang di Inggris setelah diadakan pertemuan oleh 11 wakil dari perkumpulan sepak bola.

Tentunya yang ada di Football Association Freemasons Tavern (London-Inggris) pada 1863 yang menetapkan peraturan-peraturan dasar dalam permainan sepak bola di Wales, Skotlandia, dan Irlandia.

Bersamaan dengan itu, terjadi pemisahan yang jelas antara olahraga rugby dengan sepak bola (soccer).

Baca juga: Seperti Ini Gerak Servis Bawah Bola Voli

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com