Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 05/08/2023, 12:02 WIB
Albertus Adit

Penulis

Sumber UMN

Ukuran ini juga layak jika teman kamu main untuk mengerjakan tugas bersama. Jadi, pastikan kamu mengecek ukuran tempatnya terlebih dahulu.

Baca juga: 10 Cara Hemat ala Anak Kos, Cocok bagi Mahasiswa Rantau

5. Cek kamar mandi

Saat memilih kos-kosan jika memungkinkan, kamar mandi harus menjadi pertimbangan pertama. Karena kamar mandi merupakan area yang perlu diperiksa terlebih dahulu.

Pastikan kamar mandi dalam kondisi baik. Jika kotor, berdebu, dan ditumbuhi lumut, tidak layak untuk dipilih. Sebaliknya, pilihlah kosan dengan kamar mandi yang layak.

Karena ini juga untuk kepentingan kamu sendiri. Bayangkan apa jadinya jika teman, saudara atau orang tua melihat kamar mandi yang kotor.

6. Lingkungan yang aman

Tentu, cara memilih kos yang sesuai berikutnya ialah mengecek lingkungan kos. Dengan memilih lingkungan kos yang tepat, berarti kamu lebih memahami mengenai kebutuhan anak kos. Untuk itu, lebih baik memilih lingkungan yang nyaman.

Pilihlah rumah kos yang memiliki lingkungan asri, tentram dan nyaman. Dengan lingkungan tersebut, akan membantu agar lebih bisa tenang dalam beristirahat.
Sebaliknya, jika kamu memilih lingkungan yang salah maka akan membuat istirahat kurang nyaman.

Sebagai contoh, saat kamu memilih lingkungan yang berada di sekitar pabrik. Sudah pasti, akan terdapat suara pabrik yang mengganggu istirahat kamu di kos.

7. Harga sewa sesuai

Biaya sewa kos tentu adalah hal penting. Jadi sesuaikan dengan kebutuhan serta kemampuan dari orangtua yang membayarnya.

Jadi semua harus disesuaikan dengan kebutuhan. Sesuaikan saja dengan kebutuhan kamu saat belajar. Pastikan juga harga yang diiklankan sesuai dengan kualitasnya.

Tentu saja, jika kamu memiliki anggaran terbatas, jangan berharap banyak dari fasilitas yang ditawarkan. Namun bisa disesuaikan dengan fasilitas yang ada.

Baca juga: 5 Cara agar Lulus Kuliah Tepat Waktu, Mahasiswa Cek

Itulah beberapa tips atau cara memilih kos yang sesuai dengan kebutuhan mahasiswa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau