Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 07/11/2016, 06:07 WIB
|
EditorPalupi Annisa Auliani


JAKARTA, KOMPAS.com – Tak kurang dari 662 orang memenuhi Erasmus Huis, Jakarta, Jumat (4/11/2016) petang. Meski pada hari yang sama ada demonstrasi di Ibu Kota, mereka tetap antusias datang untuk berburu informasi dari pameran pendidikan Dutch Placement Day (DPD) 2016.

"Saya senang dengan antusiasme masyarakat Jakarta dan sekitarnya yang hadir di acara DPD 2016. Antusiasme ini jelas menujukkan keseriusan mereka untuk studi lanjut ke Belanda," kata Direktur Nuffic Neso Indonesia, Mervin Bakker.

Menurut Bakker, kualitas perguruan tinggi Belanda merupakan salah satu daya tarik bagi pelajar Indonesia. Kualitas ini, lanjut dia, tercapai karena ada sistem regulasi dan jaminan mutu nasional.

(Baca juga: Asal Siap Strategi, Boleh Makin "Pede" Bisa Kuliah ke Belanda!)

"Dari 14 universitas riset yang ada di Belanda, 13 universitas telah masuk dalam 200 besar peringkat dunia," ucap Bakker, memberikan contoh soal kualitas itu.

Sistem pendidikan Belanda, ungkap Bakker, berpusat pada mahasiswa sehingga lebih interaktif. Pembelajaran di kelas pun banyak dilakukan dalam kerja kelompok, membuat para mahasiswa dari berbagai latar belakang budaya dan negara bertemu.

"Keistimewaan lain adalah kedekatan historis Belanda dan Indonesia yang menjadikan Belanda sebagai tempat home away from home bagi para pelajar Indonesia," tutur Bakker.

Dalam ajang yang berlangsung hanya satu hari tersebut, perwakilan dari 28 perguruan tinggi asal Belanda hadir untuk memberi informasi bagi pengunjung. Sebut saja perwakilan dari University of Twente Myrna, Erasmus School of Economics, Rotterdam School of Management Erasmus University, dan University of Groningen.

KOMPAS.com/CAHYU CANTIKA Pelajar Indonesia yang tertarik kuliah ke Belanda mendatangi pameran pendidikan Dutch Placement Day 2016 di Erasmus Huis, Jakarta, Jumat (4/11/2016).

Acara terbagi menjadi dua sesi. Pada sesi pertama, yaitu mulai pukul 13.00 WIB hingga 15.00 WIB, agenda DPD 2016 diperuntukkan bagi  pengunjung yang telah lebih dulu mendaftar tatap muka dengan perwakilan universitas.

Adapun sesi kedua berlangsung sesudahnya hingga acara usai pada pukul 18.00 WIB. Pada rentang waktu tersebut, peserta umum mendapatkan kesempatan untuk menggali informasi soal kesempatan kuliah ke kampus di Belanda.

Demi cita-cita...

Rutin digelar selama lima tahun terakhir, DPD pada 2016 menghadirkan agenda baru yang berbeda. Untuk pertama kali pada tahun ini, DPD menggelar lomba menulis motivation letter khusus bagi 50 pengunjung yang berminat mengikutinya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+