Memang hasil penelitian menunjukkan kerja dan latihan keras “hanya” punya andil 26% untuk meraih sukses. Tapi sebenarnya peneliti belum ada yang tahu 74% yang lain itu apa saja. Apa yang turut mempengaruhi kesuksesan seseorang?
Belum lagi ukuran “sukses” yang berlaku saat ini sangat materialistik; uang banyak atau gaji selangit.
Jadi menurut saya, tetap upayakan yang terbaik bagi anak-anak kita. Terbaik dalam arti mendidik anak-anak kita untuk untuk membuka batin (rasa-spiritual), memerdekakan pikiran (cipta) dan membangun kemandirian (karsa).
Dengan begitu anak akan mampu beradaptasi dengan lingkungan yang cepat berubah (agile), tetap sadar akan budaya dan asal-usulnya, tidak minder dengan orang asing.
Dan terakhir, tetap percaya diri dengan keahliannya sendiri. Demikian ajaran luar biasa dari Bapak Pendidikan Nasional kita, Ki Hadjar Dewantara.
Sumber :
http://journals.sagepub.com/doi/abs/10.1177/0956797614535810
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.