Mengejar Pendidikan Internasional, antara Impian dan Realita

Kompas.com - 25/09/2018, 21:25 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

Pendidikan internasional dan daya juang anak

Dalam perspektif yang berbeda, pakar pendidikan Ina Liem menyampaikan selain soal finansial sangat penting untuk melihat karakter setiap anak.

Ina menambahkan, dalam survei yang dilakukan lembaganya, Inadata, terhadap 1.333 siswa dan mahasiswa hampir 80% memiliki karakter "indiffrent" yang ditandai dengan sikap masa bodoh, cuek, mencari kenyamanan dan kurang mempunyai daya juang.

"Hal ini terkait dengan pola asuh, terutama orangtua kalangan atas yang membereskan semua urusan anak. Mulai dari urusan kuliah, asrama, sampai pesan makan semua disiapkan oleh orangtua," jelas Ina.

Hal ini diperkuat hasil survei lain dari Inadata terhadap 2.475 siswa dan mahasiswa di kota besar Indonesia seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Malang dan Bali.

Sistem pendidikan Indonesia dan juga pola asuh oramgtua masih menempatkan kemampuan siswa kita sebagain besar (52%) masih berada di kemampuan logis dan sisanya (36%) mampu bersikap kritis dan hanya sedikit yang mampu memecahkan persoalan secara kreatif atau inovatif (12%).

Untuk itu Ina berharap agar anak dan orangtua dapat duduk bersama dalam memilih pendidikan yang tepat untuk anak. "Jangan memilih hanya karena kemampuan finasial atau karena ekspektasi orangtua saja," imbau Ina.

Nilai inflasi pendidikan Indonesia tinggi

Dalam kesempatan sama, Karin Zulkarnaen dari Allianz Life Indonesia menekankan pentingnya orangtua untuk melakukan perencanaan keuangan dalam pendidikan anak.

"Nilai inflasi pendidikan di Indonesia sangat tinggi mencapai angka 15% pertahun sedangkan di luar negeri rata-rata hanya 3%. Hal ini disebabkan karena tingkat persaingan yang tinggi dalam pendidikan," ungkap Karin.

Sedangkan, tambah Karin, angka peningkatan gaji hanya berada di angka 5%. Ini tentu saja menimbulkan gap yang sangat tinggi," tambahnya.

Untuk itu Karin mengimbau agar orangtua untuk mulai berani berhitung untuk besaran pendidikan nantinya. "Meski masih dalam bentuk perkiraan atau prediksi hal itu akan membantu orangtua dalam membuat perencanaan keuangan," ujarnya.

Melalui perencanaan tersebut, orangtua dapat memilih beragam program investasi keuangan yang tepat dalam mencapai target biaya pendidikan tersebut. "Tentunya orangtua tetap harus realistis sesuai kemampuannya dalam memberikan pendidikan yang terbaik untuk anak," tutup Karin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Terkini Lainnya

20 Universitas Swasta Terbaik di Surabaya Versi EduRank, Referensi Kuliah Tahun Depan

20 Universitas Swasta Terbaik di Surabaya Versi EduRank, Referensi Kuliah Tahun Depan

Edu
Persiapan Wajib Belajar 13 Tahun, Mendikdasmen Kunjungi TK di Palembang

Persiapan Wajib Belajar 13 Tahun, Mendikdasmen Kunjungi TK di Palembang

Edu
3 Alumni Undip yang Jadi Menteri-Wamen Presiden Prabowo, Cek Pilihan Jurusannya

3 Alumni Undip yang Jadi Menteri-Wamen Presiden Prabowo, Cek Pilihan Jurusannya

Edu
Sosok Ifiana Anak TKI Penghafal Al-Qur'an yang Meninggal Jelang Wisuda di Unesa

Sosok Ifiana Anak TKI Penghafal Al-Qur'an yang Meninggal Jelang Wisuda di Unesa

Edu
IT Telkom Purwokerto Bertransformasi Jadi Telkom University Purwokerto

IT Telkom Purwokerto Bertransformasi Jadi Telkom University Purwokerto

Edu
Tak Bisa 'Download' Sertifikat SKD CPNS 2024? Ini Alasannya

Tak Bisa "Download" Sertifikat SKD CPNS 2024? Ini Alasannya

Edu
Kisah Adik Wakili Wisuda Kakak yang Meninggal, Jadi Penghafal Al Quran Semasa Hidup

Kisah Adik Wakili Wisuda Kakak yang Meninggal, Jadi Penghafal Al Quran Semasa Hidup

Edu
Rakernas Pelita 2024: Optimalisasi Pendidikan Vokasi untuk Indonesia Emas 2025

Rakernas Pelita 2024: Optimalisasi Pendidikan Vokasi untuk Indonesia Emas 2025

Edu
Luncurkan Buku Karya Siswa, SD Ekayana Ehipassiko BSD Perkuat Pendidikan Karakter lewat Literasi

Luncurkan Buku Karya Siswa, SD Ekayana Ehipassiko BSD Perkuat Pendidikan Karakter lewat Literasi

Edu
Apa Itu PKWT dan PKWTT? 'Fresh Graduate' Cek Penjelasannya

Apa Itu PKWT dan PKWTT? "Fresh Graduate" Cek Penjelasannya

Edu
HUT Ke-21, Sekolah Cendekia Harapan Bali Raih Penghargaan Bidang Pengelolaan SDM

HUT Ke-21, Sekolah Cendekia Harapan Bali Raih Penghargaan Bidang Pengelolaan SDM

Edu
Tentang UN, Mendikdasmen Akan Minta Pendapat Pemimpin Redaksi Media Massa

Tentang UN, Mendikdasmen Akan Minta Pendapat Pemimpin Redaksi Media Massa

Edu
Mulai Hari Ini, Sanggah Administrasi PPPK 2024 Klik sscasn.bkn.go.id

Mulai Hari Ini, Sanggah Administrasi PPPK 2024 Klik sscasn.bkn.go.id

Edu
Satu Dekade LCCM, Menteri Kebudayaan: Museum Jadi Pusat Edukasi dan Inspirasi Generasi Muda

Satu Dekade LCCM, Menteri Kebudayaan: Museum Jadi Pusat Edukasi dan Inspirasi Generasi Muda

Edu
Mendikdasmen: Peran Guru Honorer Masih Sangat Diperlukan

Mendikdasmen: Peran Guru Honorer Masih Sangat Diperlukan

Edu
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau