Perbedaan Curriculum Vitae, Resume, dan Cover Letter

Kompas.com - 04/02/2020, 20:00 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

 

KOMPAS.com - Siapa yang belum tahu Curriculum Vitae (CV)? Tenang, kamu tak sendirian jika belum mengetahu CV. Yuk, kita bahas!

Curriculum Vitae adalah salah satu dokumen yang terpenting saat ingin melamar kerja, magang, bahkan mendaftar beasiswa. Lalu sebenarnya apa sih CV itu? Mengapa CV menjadi dokumen yang penting?

Curriculum Vitae merupakan sebuah dokumen yang berisi daftar riwayat hidup. Daftar riwayat hidup berisi tentang riwayat pendidikan, pengalaman profesional, prestasi, dan keterampilan-keterampilan yang kamu miliki.

Baca juga: Lulus Kuliah Kerja Freelance? Perhatikan 5 Hal Ini

Seringkali kamu juga akan menemukan istilah resume dan cover letter. Tak jarang, ada sejumlah orang yang bingung istilah-istilah tersebut.

Nah, ternyata ada perbedaan antara CV, resume, dan cover letter. Siapa yang belum tahu? Berikut Kompas.com rangkum perbedaaan ketiga jenis dokumen tersebut seperti dikutip dari Rencanamu.id.

 1. Isi masing-masing dokumen

Curriculum Vitae adalah salah satu dokumen terpenting yang wajib kamu siapkan saat ingin melamar kerja, magang hingga melamar beasiswa.

CV biasanya berisi penjelasan rinci mengenai pengalaman kerja, deskripsi pekerjaan, latar belakang pendidikan, prestasi dan pencapaian dalam hal akademis maupun profesi.

Sementara, resume berisi informasi singkat mengenai kualifikasi dan pengalaman profesional yang disesuaikan dengan lowongan pekerjaan yang dilamar. 

Baca juga: 5 Alasan Bekerja di Perusahaan Startup saat Lulus Kuliah

Untuk cover letter adalah sebuah surat pengantar dari dokumen CV atau resume yang akan kamu kirimkan untuk melamar sebuah posisi tertentu. Cover letter berisi deskripsi mengenai motivasi kamu melamar sebuah lowongan tertentu serta alasan mengapa kamu harus menjadi kandidat yang terpilih untuk posisi tersebut.

2. Tujuan dokumen tersebut

CV digunakan untuk menjelaskan riwayat hidup kamu selengkap-lengkapnya secara kronologis. 

CV ditulis secara kronologis, lengkap dengan deskripsi dari tiap-tiap poinnya. Hal itu dilakukan karena CV dirancang untuk memberikan penjelasan lengkap mengenai perjalanan karir seseorang.

Baca juga: 4 Tips Menentukan Pekerjaan Setelah Lulus Kuliah

Resume dibuat dengan tujuan untuk "mengiklankan" diri kamu sesuai dengan kebutuhan lowongan yang dilamar. Di resume, kamu bisa menyesuaikan poin-poin dari dirimu sesuai dengan lowongan yang dilamar.

Sementara, cover letter dibuat dengan tujuan untuk memberikan gambaran singkat mengenai kualifikasi dan alasan kamu melamar sebuah posisi tertentu.

3. Panjang isi dokumen

CV biasanya dibuat dua halaman atau lebih. Berbeda dengan CV, resume dan cover letter dibuat kurang dari dua halaman.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Soal UU Minerba, Kemdiktisaintek Tunggu Untuk Fasilitasi Implementasinya

Soal UU Minerba, Kemdiktisaintek Tunggu Untuk Fasilitasi Implementasinya

Edu
Jalur Zonasi Diganti Domisili untuk Perluas Wilayah Penerimaan Siswa

Jalur Zonasi Diganti Domisili untuk Perluas Wilayah Penerimaan Siswa

Edu
Temui Demonstran Indonesia Gelap, Mensesneg: Kami Perjuangkan Pendidikan Layak dan Murah

Temui Demonstran Indonesia Gelap, Mensesneg: Kami Perjuangkan Pendidikan Layak dan Murah

Edu
Seruan Kabur Aja Dulu dan Ancaman SDM Terampil Tinggalkan Indonesia

Seruan Kabur Aja Dulu dan Ancaman SDM Terampil Tinggalkan Indonesia

Edu
Eks Mendikti Satryo Soemantri: Capaian Saya Enggak Sesuai Harapan Pemerintah

Eks Mendikti Satryo Soemantri: Capaian Saya Enggak Sesuai Harapan Pemerintah

Edu
20 Jurusan Kuliah Termurah UGM, UKT Tertinggi di Bawah Rp 10 Juta

20 Jurusan Kuliah Termurah UGM, UKT Tertinggi di Bawah Rp 10 Juta

Edu
Cerita Vicky Bisa Kerja di Jerman, Tidak Ada Syarat Usia, Gaji Menjanjikan

Cerita Vicky Bisa Kerja di Jerman, Tidak Ada Syarat Usia, Gaji Menjanjikan

Edu
Kapan Pendaftaran SNBT 2025? Cek Syarat, Cara Daftar dan Biaya UTBK

Kapan Pendaftaran SNBT 2025? Cek Syarat, Cara Daftar dan Biaya UTBK

Edu
Kapan Pengumuman Hasil SNBP 2025? Cek Tanggal dan 41 Link Resminya

Kapan Pengumuman Hasil SNBP 2025? Cek Tanggal dan 41 Link Resminya

Edu
Pengembangan Universitas Unggulan, Mendikti Brian Bahas Riset Terkait Asta Cita Presiden Prabowo

Pengembangan Universitas Unggulan, Mendikti Brian Bahas Riset Terkait Asta Cita Presiden Prabowo

Edu
DPR Harap Mendikti Brian Yuliarto Lanjutkan Program Satryo Soemantri

DPR Harap Mendikti Brian Yuliarto Lanjutkan Program Satryo Soemantri

Edu
Beasiswa Indonesia Maju Disetop, Kemendikti Beri Kepastian Nasib Siswa Penerima

Beasiswa Indonesia Maju Disetop, Kemendikti Beri Kepastian Nasib Siswa Penerima

Edu
Mendikti Brian Bertemu Rektor dan Pimpinan PTN, Salah Satunya Bahas Izin Tambang

Mendikti Brian Bertemu Rektor dan Pimpinan PTN, Salah Satunya Bahas Izin Tambang

Edu
Bertemu Para Rektor, Mendikti Brian Yuliarto Bahas Efisiensi dan Tambang

Bertemu Para Rektor, Mendikti Brian Yuliarto Bahas Efisiensi dan Tambang

Edu
Hari Pertama Jadi Menteri Dikti, Brian Yuliarto Langsung Konsolidasi Bareng Rektor PTN Se-Indonesia

Hari Pertama Jadi Menteri Dikti, Brian Yuliarto Langsung Konsolidasi Bareng Rektor PTN Se-Indonesia

Edu
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau